Narasumber B: Bagi saya yang telah bekerja dan tinggal di Jepang selama lebih dari lima tahun, wajar saja untuk menggunakan keigo pada tingkat tertentu.
Baca juga: Banyak Cara Belajar Bahasa Jepang, Yuk Pilih yang Cocok
Alasan Mengapa kamu Ingin Bekerja di Jepang
Narasumber A: Ini adalah pertanyaan yang diajukan sebagian besar pewawancara kepada kandidat asing. Pada awalnya, saya memberi tahu “karena saya suka budaya Jepang. Saya ingin tinggal di Jepang.”
Namun, suatu kali, pewawancara berkomentar bahwa “itu adalah jawaban semua orang. Saya ingin tahu tentangmu lebih dalam”. Sejak saat itu, saya benar-benar memikirkan apa yang ingin dilakukan dalam karir saya.
Kita sering lupa untuk mempertimbangkan, apakah ini pekerjaan yang benar-benar ingin saya lakukan?
Atau seberapa besar saya bisa mempercayai perusahaan ini dengan masa depan saya? Beberapa kali perasaan kita untuk berada di negara ini tidak selaras dengan apa yang benar-benar esensial.
Baca juga: Cara Hemat Biaya Transportasi saat Bekerja atau Belajar di Jepang
Sikap
Narasumber D: Melihat ke belakang, saya telah belajar bahwa menunjukkan keinginan dan ketulusan adalah hal penting.
Kita harus ingat bahwa wawancara adalah komunikasi dua arah. Mendengarkan pewawancara sama pentingnya dengan menjawab pertanyaan mereka.
Jika benar-benar tertarik pada perusahaan, kamu akan mendengarkan dengan cermat apa yang dikatakan pewawancara kepada kamu.