Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Template Email Bisnis dalam Bahasa Jepang, Isinya Harus Sopan dan Jelas

Kompas.com - 29/Jul/2024, 09:10 WIB
Ilustrasi orang sedang menulis email. (KARAKSA MEDIA PARTNER)
Lihat Foto
Ilustrasi orang sedang menulis email. (KARAKSA MEDIA PARTNER)

Pernahkah kamu menulis email bisnis dalam bahasa Jepang?

Email bisnis sangat penting sebagai bagian dari komunikasi profesional.

Namun, menulis email bisnis dengan benar dalam bahasa asing memang bisa sangat menantang khususnya Bahasa Jepang.

Pasalnya, kesopanan dan formalitas sangat ditekankan di Jepang.

Ohayo Jepang akan memperkenalkan template dasar untuk menulis email bisnis dalam bahasa Jepang kepada pihak eksternal.

Struktur dasar email:

1.Subjek

2.Penerima

3.Salam

4.Isi

5.Salam penutup

6.Tanda tangan

Baca juga: Dasar-dasar Menulis Email Bisnis di Jepang  

Ilustrasi orang sedang menggunakan laptop.
Ilustrasi orang sedang menggunakan laptop.

Contoh email bisnis dalam Bahasa Jepang

【Subjek】

○○の件について_株式会社△△ (○○ no ken ni tsuite_Kabushikigaisha △△)

(Mengenai ○○_△△ Corporation)

【Penerima】

株式会社○○ (Kabushikigaisha ○○)

営業部 ○○様 (Eigyoubu ○○ sama)

(Perusahaan ○○ 

 Divis Sales, Ibu/Bapak ○○)

【Salam】

いつもお世話になっております。株式会社△△の□□と申します。(Itsumo osewa ni natte orimasu. Kabushikigaisha △△ no □□ to moushimasu.)

(Terima kasih atas dukungan Anda yang terus-menerus. Saya □□ dari Perusahaan △△.)

【Isi】

この度は、○○の件でご連絡させていただきました。(Kono tabi wa, ○○ no ken de go-renraku sasete itadakimashita.)

(Saya menghubungi Anda terkait ○○.)

先日お送りいただいた資料について、いくつか確認させていただきたい点がございます。以下の質問にご回答いただけますでしょうか。(Senjitsu o-okuri itadaita shiryō ni tsuite, ikutsuka kakunin sasete itadakitai ten ga gozaimasu. Ika no shitsumon ni go-kaitou itadakemasu deshou ka.)

(Saya punya beberapa pertanyaan tentang materi yang Anda kirim beberapa hari lalu. Bisakah Anda menjawab pertanyaan berikut?)

1. 資料の○○ページに記載されているデータの出典はどちらでしょうか?(Shiryō no ○○ pēji ni kisai sarete iru dēta no shutten wa dochira deshou ka?)

2. ○○のプロジェクトの進行状況について、最新の情報を教えていただけますか?(○○ no purojekuto no shinkou joukyou ni tsuite, saishin no jouhou o oshiete itadakemasu ka?)

(1.Apa sumber data yang tercantum pada halaman ○○ materi tersebut?

 2.Bisakah Anda memberikan informasi terbaru tentang progres proyek ○○?)

お忙しいところ恐れ入りますが、ご確認いただけますと幸いです。(O-isogashii tokoro osoreirimasu ga, go-kakunin itadakemasu to saiwai desu.)

(Saya mohon maaf atas ketidaknyamanannya, tetapi saya akan sangat menghargainya jika Anda dapat mengonfirmasinya.)

【Penutup】

何卒よろしくお願いいたします。(Nani tozo yoroshiku onegai itashimasu.)

(Terima kasih banyak.)

【Tanda tangan】

署名

株式会社△△ (Kabushikigaisha △△)

営業部 □□ (Eigyoubu □□)

電話番号 (Denwa bangou): 03-1234-5678

メール (Mēru): example@example.com

(Perusahaan △△

 Divisi Sales, □□

 Telepon: 03-1234-5678

 Email: example@example.com)

Itulah contoh template email bisnis dalam Bahasa Jepang. Kamu dapat menggunakan template itu sebagai referensi saat menulis email dalam bahasa Jepang.

Baca juga: Tantangan Penggunaan Keigo di Dunia Kerja bagi Pendatang Baru dan Orang Jepang

Konten disediakan oleh Karaksa Media Partner (Juli 2024)

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Close Ads