Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Ikigai, Intip Cara Orang Jepang Mengejar Kebahagiaan

Kompas.com - 30/Aug/2021, 17:05 WIB
ILUSTRASI - Musim sakura di Jepang
Lihat Foto
ILUSTRASI - Musim sakura di Jepang

Pada September 2017, program TV yang populer di Jepang, "Takeshi no Katei no Igaku", bekerja sama dengan sekelompok ilmuwan untuk meneliti Kyotango, sebuah kota kecil di Kyoto. Kota tersebut dengan bangga mengklaim memiliki populasi individu di atas 100 tahun tiga kali lipat lebih banyak daripada wilayah Jepang lainnya.

Program tersebut ingin tahu kesamaan apa yang dimiliki oleh para kaum manula tersebut dalam keseharian mereka.

Jadi, mereka mengikuti keseharian dari tujuh orang dengan rentang umur 90an dan 100an dari pagi hingga subuh hingga menemani mereka melakukan tes darah dan pemeriksaan kesehatan lainnya.

Menariknya, seluruh tujuh orang tersebut memiliki angka DHEA yang amat tinggi. DHEA adalah hormon steroid yang diproduksi oleh kelenjar adrenalin yang kerap dijuluki "hormon umur panjang".

Selain itu, hal menarik lainnya adalah mereka memiliki satu kesamaan yang menonjol: mereka memiliki sebuah hobi yang sangat mereka dalami. Seorang wanita berumur 90an menghabiskan waktu mengukir topeng tradisional Jepang, yang lain melukis, yang lain pergi memancing, dll.

Sementara hubungan antara hobi dan meningkatnya hormon DHEA belum dapat dibuktikan secara ilmiah, program tersebut menyarankan agar semua orang memiliki satu hal yang menciptakan semangat dalam menjalani hidup sehingga meningkatkan hormon DHEA. Dengan demikian, semua orang berumur panjang dan hidup bahagia.

Baca juga: Hidup Bersama Komunitas Muslim di Okayama

Okinawa, markas besar ikigai

Terletak di bagian selatan Jepang, Okinawa adalah salah satu daerah dengan rasio populasi berumur 100 tahun terbesar dan tempat yang sarat dengan ideologi ikigai.   Selain cuaca sejuk, pola makan sehat, dan tingkat stres yang rendah, pulau Okinawa memiliki warga yang aktif dan produktif sehingga menyamakan mereka dengan komunitas manula di Sardinia, Italia, dan Icaria, Yunani.  
Okinawa adalah rumah bagi ikigai dan populasi tertua di seluruh Jepang.
Okinawa adalah rumah bagi ikigai dan populasi tertua di seluruh Jepang.

Okinawa juga adalah rumah bagi populasi tertua di dunia.

Pada 2010, penulis Dan Buettner meluncurkan sebuah buku berjudul "Blue Zones: Lessons on Living Longer from the People Who've Lived the Longest". Dan mempelajari berbagai daerah di dunia yang menjadi rumah bagi orang-orang berumur panjang (termasuk Okinawa). Hal yang ia temukan adalah walaupun memiliki sebutan yang berbeda, "ikigai" atau "tujuan hidup" adalah faktor yang menyatukan mereka.

Jika kamu dapat menemukan kesenangan dalam sesuatu yang kamu kuasai, selamat, kamu telah menemukan ikigaimu.

Namun, Hector Garcia - seorang penulis yang telah meluncurkan banyak buku mengenai teori umur panjang, termasuk "Ikigai: The Secret to a Long and Happy Life" yang diluncurkan dalam bahasa Inggris pada 2017 - percaya bahwa ikigai tidak mesti dihubungkan dengan kaum manula. Kenyataanya, ikigai sekarang menjamah kaum muda di dalam dan luar Jepang.

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar dibawah ini! *S&K berlaku
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.