Bahan tare merupakan paduan dari tamari (jenis kecap asin) produksi lokal dan rasa manis-asin dari mirin (sake manis untuk memasak), yang menghasilkan rasa favorit orang Nagoya. Anda dapat menikmati rasa selera orang Nagoya dengan nasi yang lembut dan tingkat kematangan yang pas.
Hidangan andalan yaitu Hitsumabushi (3.672 yen). Tanpa sadar Anda akan terpukau oleh belut bakarnya yang berkilau. Belutnya tentu saja harum, belum lagi keseimbangan antara tare dan nasi yang baru ditanak.
Restoran ini didirikan di pusat perbelanjaan Dainagoya Building, sebuah bangunan bersejarah yang direkonstruksi pada tahun 2016. Letaknya tepat berada di dekat stasiun Nagoya-eki. Tidakkah menyenangkan jika bisa memuaskan diri dengan belut yang baru saja dibakar dan nasi yang baru saja ditanak?
Informasi Tempat
Hitsumabushi Nagoya Bincho Dainagoya Birudingu-ten (cabang Dainagoya Building)
Alama t: Aichi-ken Nagoya-shi Nakamura-ku stasiun Mei-eki 3-28-12, Dainagoya Building lantai 3F
Akses : langsung terhubung dari stasiun Nagoya-eki jalur apapun
Buka : 11.00-15.30 (LO 15.00), 17.00-23.00 (LO 22.00)
Tutup : mengikuti hari libur Dainagoya Building
4. Miyakagi
Restoran Miyakagi berada di dekat Horikawa, lokasinya menembus pusat Nagoya ke arah Utara dan Selatan. Restoran ini merupakan restoran masakan Kashiwa (ayam bulu coklat) dan belut yang berdiri pada tahun 1899 (tahun 32 Meiji).
Miyakagi menggunakan belut hasil seleksi ketat yang dibakar dengan api yang pas sehingga menyisakan cukup lemak. Tare yang tradisional memiliki rasa manis-asin, pekat, dan cocok dengan cuaca Nagoya yang lembab.
Selain itu, yakumi (bumbu atau sayuran penyedap rasa) dari wasabi batang, daun bawang yang lunak, dan lain sebagiannya yang turut dihidangkan dan juga menarik perhatian.
Hidangan andalah yaitu Hitsumabushi (dengan yakumi, 3.700 yen). Dengan volume satu ekor utuh yang membuat kenyang dan sangat puas. Menu set hitsumabushi dengan kimosui dan u-maki (4.180 yen) juga populer.
Ruangan restoran yang bergaya Jepang membuat rasa hitsumabushi di sini menjadi lebih spesial. Sensasi daging belut yang lembut, harum bagian yang gosong bekas pembakaran, dan tare yang kental.