Prefektur Okinawa di Jepang paling selatan ini memiliki iklim subtropis yang cenderung berbeda dengan wilayah Jepang yang lain.
Okinawa didominasi keindahan wisata alam meliputi pantai, gugusan pulau dengan hutan subtropis hingga wisata bawah laut.
Pingkan Mayagestika Afgatiani, mahasiswa S3 yang sudah 2,5 tahun tinggal di Okinawa bercerita bahwa selama di sana, suasana yang didapatkan layaknya di negara tropis seperti Indonesia.
Ia pun mengaku telah mengunjungi hampir semua kepulauan di Okinawa.
Sering kali, ketika ia ke pantai pasir putih di sana, seketika mengingatkan pada suasana pantai di Indonesia Timur.
Hal ini tidak mengherankan karena di Okinawa memang dikenal dengan wisata pantai pasir putih yang bersih dan cantik.
Pantai-pantai yang dikenal di Okinawa seperti Pantai Yonaha Maehama, Pantai Kondoi, Pantai Sunayama, dan Pantai Nishihama.
“Saya lihat di sini lautnya tuh benar-benar cantik banget gitu. Mungkin mirip-mirip sama Indonesia bagian Timur ya. Jadi yang bersih kayak gitu,” ujar Pingkan saat dihubungi Ohayo Jepang, Selasa (4/3/2025).
Baca juga:
Prefektur di Laut China Timur ini mempunyai segudang wisata tropis layaknya negara di Asia Tenggara.
Meski demikian, wisata lain yang sering direkomendasikan adalah wisata sejarahnya.
Okinawa memiliki sembilan Situs Warisan Budaya yang semuanya berada di pulau utama berdekatan dengan Bandara Naha.
Kerajaan Ryukyu, beserta situs Gusuku, telah diakui sebagai satu Situs Warisan Dunia UNESCO. Tempat ini menarik untuk dikunjungi jika berniat untuk ke Okinawa.
Pingkan menceritakan bahwa Kerajaan Ryukyu sebelumnya bukan bagian dari Jepang. Namun, Jepang merambah kepulauan Okinawa dan mengambil alih dinasti kerajaan pada 1879.
Okinawa patut untuk dikunjungi apabila kamu berkunjung ke Jepang dengan wisata alam dan sejarahnya.
(KOMPAS.COM/FAESAL MUBAROK)
View this post on Instagram