Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Desserts

Musim Semi Tiba! Saatnya Mencicipi 8 Kue Terbaru Bertema Musim Semi di Gifu

Kompas.com - 03/04/2019, 18:08 WIB

“Moe Izuru” dari “Wagashidokoro Tohoen” (250 yen)
“Moe Izuru” dari “Wagashidokoro Tohoen” (250 yen)

Ini adalah “Moe Izuru” di Wagashidokoro Tohoen, Takayama-shi (250 yen). Musim semi di wilayah Hida (salah satu nama kota di Prefektur Gifu) selalu datang lambat. Untuk menggambarkan seperti pertanda bahwa musim semi pasti akan datang meskipun lambat, maka permukaan kue ini memakai warna pink pucat yang elegan.

Pastanya yang terbuat dari kacang azuki putih yang langka dan daun sakura memiliki rasa manis yang elegan. Kelembutan rasanya memberikan kehangatan bagi orang-orang yang sedang menantikan datangnya musim semi.  

Informasi Kue
Moe Izuru
Nama toko:Wagashidokoro Tohoen
Periode penjualan:Hingga akhir April
Alamat:2 Asahi-machi, Takayama-chi, Prefektur Gifu
Nomor telepon:+81-577-32-1008
Jam operasional:8:30-20:00

Kue Dorayaki Rasa Sakura Bermotif Shidarezakura

“Nanno-cho Sentsuji Shidarezakura” dari “Kasho Owariyamasatsune” (162 yen).
“Nanno-cho Sentsuji Shidarezakura” dari “Kasho Owariyamasatsune” (162 yen).

Ini adalah “Nanno-cho Sentsuji Shidarezakura” di Kasho Owariyamasatsune, Kaizu-shi (162 yen). Kue ini menggambarkan bunga shidarezakura (salah satu jenis bunga sakura) di kuil Sentsu-ji yang indah dan dicintai oleh penduduk setempat.

Kombinasi kelezatan antara kue bagian luarnya yang lembut, tsubuan (pasta yang terbuat dari kacang azuki yang tidak dihancurkan) yang direbus dalam waktu yang lama serta rasa asam dan asin mentega sakura yang beraroma daun sakura ini memiliki kenikmatan tersendiri.

Kue ini dibungkus satu per satu ke dalam kemasan yang penuh dengan gambar bunga sakura sehingga cocok sebagai oleh-oleh musim semi.

Informasi Kue
Nanno-cho Sentsuji Shidarezakura
Nama toko:Kasho Owariyamasatsune
Periode penjualan:Hingga akhir April
Alamat:636-1 Komano, Nanno-cho, Kaizu-shi, Prefektur Gifu
Nomor telepon:0584-55-0050
Jam operasional:8:00-19:00

Sakura Mochi yang Mengingatkan akan Asam Manisnya Cinta

“Sakura Mochi‐Yui‐” di “Mochisou” (210yen)
“Sakura Mochi‐Yui‐” di “Mochisou” (210yen)

Ini adalah “Sakura Mochi‐Yui‐” di “Mochisou”, Ogaki-shi (210 yen). Dua sakura mochi berukuran satu kali gigitan yang diletakkan berjajar di atas daun sakura ini seakan menggambarkan sepasang kekasih yang sedang berpelukan di kapal. Tak hanya itu, terkandung pula harapan agar sakura pada saat hanami dapat menyatukan hati dua manusia

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.