Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

5 Tips Lulus Ujian JLPT, Belajar Bahasa Jepang Lebih Intens dan Rutin

Kompas.com - 18/Sep/2024, 12:25 WIB
Ilustrasi orang menulis sesuatu di atas kertas.
Lihat Foto
Ilustrasi orang menulis sesuatu di atas kertas.

Saya sebelumnya menceritakan pengalaman mengikuti ujian JLPT N3 di Jepang pada Juli 2024 dan mendapatkan nilai 150. Kali ini, saya bakal membagikan tips belajar untuk ujian JLPT.

Pendaftaran untuk JLPT Desember 2024 baru saja ditutup pada 12 September 2024.

Bagi kamu yang sudah mendaftar JLPT di Jepang maupun Indonesia, simak artikel ini untuk tahu metode belajar Bahasa Jepang agar nilai JLPT tinggi.

1. Bikin jadwal belajar jauh-jauh hari

Tips belajar Bahasa Jepang pertama dari saya adalah membuat jadwal belajar jauh-jauh hari dengan fokus pada bagian tertentu yang ingin kamu tekankan.

Bagian-bagian tersebut adalah Kanji dan Kosakata (文字・語彙), Tata Bahasa (文法), Pemahaman Membaca (読解), dan Pemahaman Mendengar (聴解).

Saya biasanya mulai membuat jadwal belajar saat masa pendaftaran JLPT yaitu sekitar empat bulan sebelum tanggal ujian.

Dengan melakukan ini, kamu dapat memahami dengan jelas apa yang perlu dipelajari.

Sekaligus memvisualisasikan intensitas belajar yang akan dilakukan selama beberapa bulan ke depan.

2. Alokasikan waktu untuk meninjau pelajaran

Saat membuat jadwal belajar, jangan alokasikan seluruh waktu untuk mempelajari hal-hal baru.

Alokasikan juga waktu untuk meninjau apa yang telah dipelajari. Misalnya, untuk Kanji, saya biasanya meninjau Kanji yang dipelajari hari itu di akhir sesi dan di awal sesi berikutnya.

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Close Ads