Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Panduan Pindah Apartemen di Jepang

Kompas.com - 3/Jul/2020, 11:44 WIB
Ilustrasi kamar apartemen di Jepang.
Lihat Foto
Ilustrasi kamar apartemen di Jepang.

Pastikan tidak ada barangmu yang tertinggal, bahkan sampah sekalipun. Jika bekas tempat tinggal tidak bersih atau barang/sampah ada yang tertinggal, biaya pembuangan yang besar dapat ditarik dari uang jaminan.

Nah, uang jaminan ini biasanya tersambung dengan rekening bank untuk sementara waktu setelah hari kepindahan.

Pengembalian kunci

Tergantung pada pemilik apartemen atau pihak manajemen, kunci harus dikembalikan pada hari kepindahan.

Seorang wakil dari kedua pihak tersebut akan hadir pada hari kepindahan untuk mengambilnya atau kamu akan diminta mengirimnya via pos setelah pindah.

Beritahu kantor kotamadya

Pergilah ke kantor kotamu untuk memberitahukan kepindahanmu dalam 14 hari setelah hari kepindahanmu.

Jangan lupa bawa residence card dan stempel cap untuk mengisi formulir Pemberitahuan Kepindahan.

Mereka akan memberimu salinannya untuk diberikan pada kantor kotamadya tempat tinggalmu yang baru.

Beritahu pergantian alamat ke kantor Japan Post terdekat

Kamu harus memperbarui alamatmu di bank, kartu kredit, dan langganan surat. Namun, karena prosedur itu memakan waktu, kantor pos Jepang menawarkan layanan gratis bernama Tenkyotodoke atau “pemberitahuan pergantian alamat”.

Layanan ini meneruskan surat-surat yang ditujukan ke alamat lamamau ke alamatmu yang baru selama satu tahun. Jangan lupa untuk segera ubah alamatmu!

Baca juga: Daftar Pertanyaan Lengkap untuk Berburu Apartemen di Jepang

Provided by Karaksa Media Partner (20 Desember 2019)

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Close Ads