Mengenal Sake, Minuman Fermentasi Beras asal Jepang yang Mendunia

Ilustrasi. Yoshiyoshi Hirokawa

OhayoJepang - Sake adalah salah satu minuman beralkohol asal Jepang, yang sudah mendunia. Kalau kamu suka budaya atau masakan Jepang, pasti sudah tak asing dengan minuman satu ini.

Sake Jepang (日本酒) adalah minuman beralkohol yang dibuat dari fermentasi beras. Bahan utama pembuatan sake adalah beras kualitas terbaik, air bersih, dan rice malt.

Sake merupakan minuman beralkohol yang tidak disuling seperti bir dan anggur, dan memiliki kadar alkohol sekitar 15 persen.

Secara harafiah, kata "sake" berarti "alkohol" dalam bahasa Jepang. Di sana, warga lokal biasanya menggunakan kata Nihonshu yang secara harafiah berarti "alkohol Jepang".

Tapi jika ada warga negara asing yang datang ke restoran Jepang dan meminta sake, maka pelayan restoran pasti akan paham bahwa pelanggan ingin memesan sake Jepang.

Baca juga: 5 Kegiatan Seru di Jepang Bulan September, Ada Turnamen Sumo!

Dalam pembuatan minuman ini, jenis beras yang digunakan juga sangat penting.

Beberapa jenis beras paling terkenal yang digunakan untuk pembuatan sake di antaranya Yamadanishiki, Omachi, dan Gohyakumangoku.

Kesamaan dari beras ini adalah memiliki bagian tenagh yang besar sebagai tempat pati, sehingga ideal untuk pembuatan alkohol.

Ada banyak cara untuk mengkategorikan sake Jepang. Namun dua faktor utama yang sangat penting yaitu seberapa banyak beras yang digunakan dipoles untuk menghilangkan dedaknya, dan apakah alkohol pembuat bir ditambahkan atau tidak selama proses pembuatan minuman ini.

Yuk cari tahu apa saja jenis sake!

Halaman Berikutnya

Halaman:

Kompas.com Play

Lihat Semua
Expand player
Komentar
Dapatkan hadiah utama Smartphone dan Voucher Belanja setiap minggunya, dengan berkomentar di bawah ini! #JernihBerkomentar *Baca Syarat & Ketentuan di sini!
Tulis komentar Anda...
Lihat komentar tentang artikel ini di Bagian Komentar!