Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Fakta & Data

Beras Jadi Oleh-oleh Wisatawan Jepang di Korea Selatan

Kompas.com - 26/04/2025, 16:05 WIB

Hanya pada Maret 2025, sebanyak 119 sertifikat telah diterbitkan.

Angka tersebut meningkat 20 kali lipat dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Tren ini terjadi di tengah lonjakan harga beras yang berkepanjangan di Jepang sejak musim panas tahun lalu.

Menurut Kementerian Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan Jepang harga rata-rata beras lima kilogram di supermarket Jepang selama 7 hingga 13 April sebesar 4.217 yen (sekitar Rp 500.000).

Angka tersebut meningkat 2.139 yen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, dan naik tiga yen dari minggu sebelumnya.

Beli Beras di India dan Thailand

Melansir dari NHK, Jumat (25/4/2025), petugas karantina di Bandara Narita mengatakan semakin banyak wisatawan Jepang yang bepergian ke negara-negara Asia seperti India dan Thailand.

Wisatawan Jepang membawa pulang beras yang mereka beli di luar negeri sejak musim panas tahun lalu.

Mereka menyebutkan bahwa jumlah wisatawan yang membawa beras meningkat pesat sekitar Maret tahun ini.

Pusat karantina Bandara Narita juga memperkirakan banyak orang akan bepergian ke luar negeri selama libur musim semi yang dimulai pada 26 April.

Mereka mengimbau para pelancong selalu memastikan mereka mendapatkan sertifikat yang diperlukan jika berencana membawa beras ke Jepang.

Sumber:

  • The Korea Times: https://www.koreatimes.co.kr/southkorea/society/20250423/rice-becomes-popular-souvenir-for-japanese-visitors
  • NHK: https://www3.nhk.or.jp/nhkworld/en/news/20250425_15/
  • The Mainichi: https://mainichi.jp/english/articles/20250422/p2a/00m/0bu/008000c

(KOMPAS.COM/FAESAL MUBAROK)

          View this post on Instagram                      

A post shared by Ohayo Jepang (@ohayo_jepang)

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.