Seorang pejabat Keio mengatakan bahwa perusahaan akan terus bekerja sama dengan find untuk mencapai tujuan agar selalu dapat menemukan barang yang hilang.
Layanan yang disediakan oleh Keio dan find ini memenangkan kontes Kantor Kabinet pada Maret 2025.
Para juri menilai bahwa layanan ini bisa diterapkan juga di lokasi lain, seperti stadion bisbol dan taman hiburan.
Menurut laporan NHK, (13/5/2024), sudah banyak perusahaan kereta api di Jepang mulai memperkenalkan sistem pencarian berbasis AI.
Hal ini diterapkan untuk memudahkan pelanggan menemukan kembali barang yang hilang atau tertinggal di dalam kereta atau di stasiun.
Sumber:
(KOMPAS.COM/FAESAL MUBAROK)
View this post on Instagram