Kibidango muncul dalam dongeng legendaris Jepang, "Momotaro".
Mamakari adalah ikan khas Laut Pedalaman Seto yang sering disajikan dengan cara diasinkan dalam cuka atau dipanggang.
Rasanya yang segar dan ringan menjadikannya hidangan unik yang patut dicoba.
Baca juga:
Sepanjang tahun, Okayama menggelar berbagai festival menarik.
Salah satu paling terkenal adalah Festival Saidaiji Eyo, yang diadakan setiap Februari.
Festival yang juga disebut "Festival Telanjang" ini menampilkan pria-pria yang bersaing untuk mendapatkan Shingi (tongkat kayu suci) demi keberuntungan.
Okayama dikenal dengan sektor pertanian yang berkembang pesat, terutama dalam produksi buah-buahan seperti persik dan anggur.
Letaknya di dekat Laut Pedalaman Seto juga menjadikan perikanan sebagai industri utama.
Selain itu, Okayama juga terkenal dalam industri tekstil dan mesin.