Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Bahasa

10 Cara Mengucapkan “Sama-sama” dalam Bahasa Jepang

Kompas.com - 24/04/2025, 15:28 WIB

Berikut adalah beberapa contoh bentuk "sama-sama" yang lebih santai dan tidak terlalu formal.

7. どうってことないよ!Dou tte koto nai yo!

Ini adalah cara kasual untuk mengatakan bahwa apa yang dilakukan bukanlah hal yang sulit atau masalah besar. Biasanya digunakan di antara teman-teman dekat.

8. お安い御用だよ(おやすいごようだよ)Oyasui goyou dayo!

Ungkapan ini digunakan untuk menunjukkan bahwa hal yang dilakukan sangat mudah atau tidak sulit sama sekali.

Secara harfiah, ini berarti "itu adalah hal kecil."

9. 平気!(へいき!)Heiki!

Ini adalah cara yang sangat kasual untuk mengatakan bahwa sesuatu bukanlah masalah besar.

Ungkapan ini menunjukkan bahwa kamu tidak merasa terbebani atau terganggu oleh permintaan tersebut.

10. 気にしないで!(きにしないで!)Ki ni shinaide!

Ungkapan ini digunakan untuk mengatakan "jangan pedulikan itu" atau "tidak perlu khawatir," sering digunakan dalam situasi santai dengan teman atau keluarga.

Dalam bahasa Jepang, cara mengucapkan "sama-sama" sangat bergantung pada tingkat kesopanan yang berlaku dalam konteks percakapan.

Dari yang sangat formal hingga yang sangat kasual, ada banyak cara untuk merespons ucapan terima kasih. 

Tetap semangat dalam belajar bahasa Jepang, dan sampai jumpa di pelajaran selanjutnya! Otsukaresama desu!

Konten disediakan oleh Karaksa Media Partner (April 2024)

*Artikel ini telah mengalami perubahan. Artikel asli ditulis oleh Dian Reinis Kumampung yang diterbitkan pada 30 April 2024.

          View this post on Instagram                      

A post shared by Ohayo Jepang (@ohayo_jepang)

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.