Kue ini terkadang terjual habis dengan cepat pada saat perayaan “Tenjin-san no Hi” di Kuil Kitano Tenmangu yang jatuh pada tanggal 25 setiap bulannya dan juga pada akhir pekan. Datanglah ke toko ini pada pagi hari saat pilihannya masih lengkap!
“Dorayaki rasa khusus musiman yang terbatas dan dapat dibeli untuk dibawa pulang ini dijual dalam jumlah terbatas, sehingga tak heran jika terjual habis dengan cepat. Kami berharap agar pelanggan dapat mencoba dorayaki ini karena merupakan produk kebanggaan kami,” ujar Mukku, salah satu staf toko.
Informasi Tempat
Dorayaki Inome
Alamat:1038-226 Kamiyagawa-cho, Kamigyo-ku, Kyoto-shi
Jam buka:10:00-17:00, Kafe 12:00-15:30(LO) Hari libur:Rabu, Kamis (tanggal 25 buka), tanggal 26
Akses:4 menit berjalan kaki dari Stasiun Kitano hakubaicho line Randen
Kue Tradisional Jepang yang Cantik Seperti Kue Barat di “Umezono Sabo”
“Umezono Sabo” adalah toko kue yang dibuka sebagai sister branch dari toko “Amatochaya Umezono” yang terkenal dengan kue Mitarashi Dango, karena toko ini didirikan oleh generasi ketiga toko tersebut.
Berawal dari ide “ingin menyampaikan pesona kue tradisional Jepang dan pasta kacang merah kepada banyak orang”, lahirlah karya kue yang diberi nama kazari atsumono. Kue yang populer ini terbuat dari pasta kacang yang dilapisi dan dipadatkan dengan agar-agar dan tepung warabi (pakis) sehingga menghasilkan kue dengan sensasi yang baru.
Kazari atsumono (dari 320 yen). Terdapat rasa lemon segar yang terbuat dari air perasan lemon yang ditambahkan ke dalam isian kacang merah (kanan, 320 yen), dan rasa karamel yang pas untuk lidah orang dewasa (kiri, 370 yen), juga rasa lainnya.
Lantai dua yang bentuknya mirip dengan loteng digunakan sebagai ruang kafe. Suasana di tempat ini seakan membawa kita berada di tempat tersembunyi.
Informasi Tempat
Umezono Sabo
Alamat:11-1 Murasaki no Higashifuji no Mori-cho, Kita-ku, Kyoto
Jam buka:11:00-18:30(LO18:00)
Hari libur:Tidak tentu
Akses:4 menit naik bus kota 205 jurusan Kujo Shako-mae dari Stasiun bawah tanah Kita Oji, 5 menit berjalan kaki dari Daitokuji-mae
Cermati Menu Khusus di “tubara café”!