Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

1day Route

Jalan-jalan ke Kyoto Pakai Kansai Thru Pass, Catat “Itinerary” Satu Hari Ini

Kompas.com - 28/04/2019, 20:22 WIB

Pukul 13.30: Pergi ke Kibune Jinja

Pergi kembali ke stasiun Yase-hiezanguchi lalu naik kereta wisata Hiei menuju Demachiyanagi dan turun di stasiun Takaragaike. Lalu ganti kereta ke stasiun Kibune-guchi. Kemudian naik bus ke Kuil Kibune

Pukul 14.00: Kuil Kibune
Bisa diakses dari stasiun Kibune-guchi

Kuil Kibune
Kuil Kibune

Kuil untuk umat Shinto ini terkenal dengan lentera merah berundak-undak yang mengantar pengunjung menuju gerbang torii (gerbang merah khas Jepang yang biasanya terdapat di kuil Shinto). Pada musim dingin biasanya berlangsung acara iluminasi atau tata cahaya lampu. Pemandangan yang merupakan paduan salju dan lentera menyala, tampak begitu indah dan mengesankan.

Pada musim panas, kami sarankan Anda untuk mencoba Kawadoko. Restoran mengeluarkan meja mereka dan menaruhnya di tikar tatami tepat di tepian sungai. Jadi tamu bisa menikmati makan mereka sambil bersantai dalam semilir angin yang sejuk.

Kawadoko di Sungai Kibune
Kawadoko di Sungai Kibune

Mari kembali ke pusat kota Kyoto.

Pukul 16.00: Pasar Nishiki
Bisa diakses dari jalur Gion Shijo Keihan Main Line

Jajanan kaki lima di Pasar Nishiki
Jajanan kaki lima di Pasar Nishiki

Pasar Nishiki merupakan tempat yang tepat untuk berburu jajanan kaki lima di Kyoto. Anda bisa mencicipi makanan khas Jepang di sini, baik makanan manis maupun gurih. Anda juga bisa menemukan toko-toko yang menjual suvenir spesial khas Kyoto.

Provided by Karaksa Media Partner (15 March 2019)


     

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.