Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Panduan Aturan Makan di Izakaya dan Cara Membayar

Kompas.com - 25/Jul/2018, 14:14 WIB
meja kedai Izakaya
Lihat Foto
meja kedai Izakaya

OhayoJepang - Ada banyak aturan yang khas di setiap negara atau suatu perusahaan, termasuk di Jepang. Hal ini sebagai wujud budaya yang berkembang di negara maupun perusahaan.

Panduan berikut berlaku untuk IZAKAYA yang memiliki layanan “Otohsi”. Sistem ini mengatur cara memesan makanan dan melakukan pembayaran. Izakaya merupakan kedai yang menyediakan minuman beralkohol khas Jepang yaitu sake dan hidangan pendamping saat menikmati sake.

Mari kita pelajari apa saja benda yang ada di meja kedai Izakaya. Pada panduan ini, sebagai contoh kami memakai restoran Sakura Suisan cabang Harajuku.

Informasi Tempat
Sakura Suisan—Harajuku Takeshita-guchi Branch
Alamat: B1, Gedung Harajuku Asshu, 1-19-11 Jingumae, Shibuya Ward, Tokyo
Nomor Telepon: 03-5412-3371
Hari Libur: Buka setiap hari
Jam Buka: weekday: 16:00-24:00; Sabtu dan Minggu: 14:00-24:00
*Juga buka saat jam makan siang (11:00-14:00) Senin-Jumat

Aneka benda yang ada di meja kedai Izakaya
Aneka benda yang ada di meja kedai Izakaya

Benda warna perak adalah asbak (Hai-zara). Wadah ukuran besar dan kecil di belakang asbak bisa digunakan untuk makan. Wadah yang lebih besar digunakan untuk makanan yang dimakan ramai-ramai. Wadah lebih kecil bernama “Sashi-choko”. Wadah ini digunakan untuk menaruh shoyu (kecap asin khas Jepang) dan bumbu penyedap lainnya. Benda bulat warna putih di sisi kanan foto adalah bel untuk memanggil pelayan.

buku menu
buku menu

Ini adalah buku menu. Anda bisa memanggil pelayan dan memesan menu dengan cara menunjuk dengan jari pada hidangan yang Anda inginkan.

menu dalam bentuk tablet
menu dalam bentuk tablet

Selanjutnya, kami akan memperkenalkan benda baru yang belakangan mulai banyak tersedia di beberapa Izakaya. Ini adalah menu dalam bentuk tablet untuk memesan. Anda bisa memilih dan memesan hidangan dengan tablet ini. Pesanan akan terkirim langsung ke dapur.

Tablet ini merupakan layar sentuh
Tablet ini merupakan layar sentuh

Tablet ini merupakan layar sentuh. Anda bisa mengganti halaman dengan menyentuh layar. Sekarang tampilan berubah untuk halaman pemesanan minuman.

Sentuh dengan ujung jari.
Sentuh dengan ujung jari.

Sentuh dengan lembut menggunakan ujung jari.

Halaman minuman alkohol. Perhatikan jenis minuman dengan melihat tombol di sisi kanan atas layar
Halaman minuman alkohol. Perhatikan jenis minuman dengan melihat tombol di sisi kanan atas layar

Selanjutnya layar berubah menjadi halaman yang menawarkan berbagai pilihan minuman beralkohol. Harap perhatikan jenis minuman dengan melihat tombol di sisi kanan atas layar.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Close Ads