Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

3 Hotel Terbaru di Jepang Buka September 2024, Ada yang Dekat Pasar Tsukiji

Kompas.com - 20/Sep/2024, 20:41 WIB
Ilustrasi kamar hotel bergaya tradisional Jepang.
Lihat Foto
Ilustrasi kamar hotel bergaya tradisional Jepang.

Beberapa hotel baru kembali buka di Jepang pada September 2024 tepatnya di Tokyo, Osaka, dan Kyoto.

Ketiga hotel baru di Jepang itu dekat dengan tempat wisata di masing-masing kota.

Simak tiga hotel terbaru di Jepang yang buka pada September 2024 melansir "Newsletter Edisi September 2024 Vol. 1" dari Japan National Tourism Organization (JNTO).

Baca juga: 3 Hotel Terbaru di Jepang, Dekat dengan Tempat Wisata

Ikon bola dunia Universal Studios Japan, Osaka, Jepang. (KOMPAS.COM/YUHARRANI AISYAH)
Ikon bola dunia Universal Studios Japan, Osaka, Jepang. (KOMPAS.COM/YUHARRANI AISYAH)

1. Canopy by Hilton Osaka Umeda, Osaka

Hotel terbaru di Jepang pertama yaitu Canopy by Hilton Osaka Umeda, letaknya di sebelah Stasiun Osaka.

Lokasi hotel yang buka pada 6 September 2024 ini menawarkan akses mudah ke Kastil Osaka, Universal Studios Jepang, dan Gedung Pencakar Langit Umeda.

Kamu cukup jalan kaki sekitar 10 menit dari Stasiun Osaka menuju ke Canopy by Hilton Osaka Umeda.

Kontep hotel ini menonjolkan gaya lokal khas Osaka seperti penggunaan warna biru sungai yang mewakili "Kota Air Osaka" untuk interior bangunan.

Selanjutnya, ada lampu berbentuk takoyaki khas Osaka di aula masuk. 

Hotel ini dilengkapi dengan 308 kamar dengan aksen kayu dan terdapat 19 connecting room.

Hotel ini juga menyediakan kafe yang menghadap ke taman, bar, dan lounge dengan teras.

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Close Ads