Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Stylish Pakai GU, Berkualitas meski Terjangkau

Kompas.com - 19/Aug/2024, 08:49 WIB
GU merupakan brand fesyen asal Jepang yang trendi dan terjangkau.
Lihat Foto
GU merupakan brand fesyen asal Jepang yang trendi dan terjangkau.

Sister brand Uniqlo, GU, menawarkan beragam item fesyen kekinian dengan harga terjangkau. Meski belum merambah pasar Tanah Air, GU sudah memiliki toko di sejumlah negara di Asia, seperti China, Hong Kong, serta Taiwan.

GU pun kini tengah membuka pop-up store di Amerika Serikat (AS). Tak kalah dengan Uniqlo, GU pun memiliki banyak koleksi fesyen nan trendi dari seluruh dunia, termasuk kolaborasi dengan sejumlah jenama populer di Jepang.

Salah satu keunggulan GU dibanding Uniqlo adalah variasi sepatu dan tas yang lebih banyak. Tidak hanya itu, GU juga menjual item-item teknis, seperti rok, celana, dan gaun.

Untuk kamu para pria, GU punya koleksi atasan unik dengan sentuhan handmade.

Ragam koleksi sepatu GU yang menarik dan fashionable.
Ragam koleksi sepatu GU yang menarik dan fashionable.

Selain itu, item fesyen yang tak boleh luput koleksi sepatu GU, mulai dari sepatu pump yang cocok untuk kerja, boots yang bisa dipakai sepanjang tahun, hingga boots dengan material sheer yang mengikuti tren fesyen terkini.

Semua sepatu yang ditawarkan dibanderol dengan harga terjangkau.

Salah satu toko GU di Marronnier Gate Ginza 2 punya stylist fashion yang disebut OshaRista.

Mereka akan memberikan saran gaya yang disesuaikan dengan warna kulit dan struktur tulang setiap kustomer. Adapun layanan ini hanya ada di tiga toko di Tokyo.

Di sina kamu bisa mendapatkan konsultasi fesyen selama satu jam, mulai dari saran gaya, analisis struktur tubuh, hingga diagnosis warna pribadi.

Meski staf yang bisa berbahasa Inggris tidak banyak, mereka bisa memberikan saran tren fesyen yang tepat untuk kamu.

Halaman:
Editor : Sri Noviyanti

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Close Ads