Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Ini Sushi Paling Favorit di SUSHIRO, Jaringan Sushi Tenar di Jepang

Kompas.com - 8/May/2019, 23:04 WIB
Ikura Roll Sushi (120 yen sebelum pajak)
Lihat Foto
Ikura Roll Sushi (120 yen sebelum pajak)

OhayoJepang - Kunjungan ke Jepang harus mencoba makan sushi di restoran kaitenzushi (sushi conveyor belt) atau restoran sushi yang menggunakan sistem pelayanan menggunakan ban berputar. Salah satu restoran yang bisa dikunjungi adalah SUSHIRO.

SUSHIRO merupakan salah satu jaringan kaitenzushi yang populer di Jepang. Jaringan restoran ini berhasil meraih penjualan nomor satu di Jepang selama 8 tahun berturut-turut.

SUSHIRO terkenal sebagai restoran sushi yang kreatif dan kerap memproduksi gaya baru sushi yang mencolok di mata tetapi memuaskan perut. Dalam artikel ini, kami mengunjungi cabang Ueno yang berada di Tokyo untuk mencari tahu tiga sushi paling terkenal di kalangan pelanggan orang asing maupun penduduk lokal.

3 Hidangan Favorit di Kalangan Tamu Asing

Menu “Ebi Avocado Sushi”

Ebi Avocado Sushi (120 yen sebelum pajak)
Ebi Avocado Sushi (120 yen sebelum pajak)

Ini adalah sushi ebi (udang) yang diberi topping berupa alpukat, bawang bombay yang diiris tipis, dan disiram sedikit mayonaisse. Topping yang digunakan mungkin terkesan berlebihan, tetapi dengan sentuhan kecap asin khas Jepang, keseluruhan sushi seakan meledak di dalam mulut. Nikmati setiap rasa yang beragam tetapi secara harmoni berpadu dengan sempurna ini. Rasanya membuat Anda ingin makan lebih banyak lagi.

Menu “Ebi-ten Nigiri Sushi”

Ebi-ten Nigiri Sushi (120 yen sebelum pajak)
Ebi-ten Nigiri Sushi (120 yen sebelum pajak)

Baru pertama kali menikmati sushi? Coba mulai dengan sushi bertopping tempura ebi yang renyah ini. Kami sarankan untuk menikmatinya dengan ama-dare (kecap manis khas Jepang).

Menu “Grilled Salmon Cheese with basil sauce”

Grilled Salmon Cheese with basil sauce (120 yen sebelum pajak)
Grilled Salmon Cheese with basil sauce (120 yen sebelum pajak)

Salmon adalah menu wajib coba. Keju salmon dengan saus basil merupakan hidangan yang paling populer di kalangan pelanggan orang asing. Ini salah satu hidangan yang kami sarankan untuk Anda coba.

Perpaduan antara keju, salmon, dan basil, seakan meleleh di dalam mulut. Rasanya membuat ketagihan para penikmatnya.

Sebagai tambahan, ada pula hidangan ramen. Kuah ramen terbuat dari ikan segar dan kerang yang menjadi spesialisasi dari Sushiro. Rasa ramen yang ringan sangat cocok dinikmati dengan sushi. Minuman ringan juga termasuk menu favorit bagi tamu orang asing.

3 Hidangan Favorit di Kalangan Penduduk Lokal

Berbeda dengan tamu orang asing, tamu dari kalangan orang Jepang lebih menyukai menu jenis sushi klasik. Berikut tiga hidangan favoritnya.

3. Ikura (Telur Salmon) Roll

Ikura Roll Sushi (120 yen sebelum pajak)
Ikura Roll Sushi (120 yen sebelum pajak)

Setiap telur ikan seakan memunculkan rasa laut di dalam mulut. Potongan timun menjadi penyeimbang untuk rasa gurih dari telur ikan. Lebih enak dimakan langsung seluruh potongan.

2. Kanburi/Hamachi (ikan Yellowtail) Sushi

 

Hamachi Sushi (120 yen sebelum pajak)
Hamachi Sushi (120 yen sebelum pajak)

Hidangan favorit bagi penduduk lokal ini jarang dipesan oleh orang asing. Namun sushi berdaging putih nan lezat ini wajib dicoba karena rasa yang halus terbungkus dalam minyak pada daging ikan dalam jumlah yang sesuai.

SUSHIRO mengiris ikan yellowtail setiap pagi untuk menjamin kesegaran dalam setiap potongan ikan.

1. Akami-maguro (daging merah ikan Tuna) Sushi

Akami-maguro Sushi (120 yen sebelum pajak)
Akami-maguro Sushi (120 yen sebelum pajak)

Sushi ini menggunakan mebachi-maguro (big-eye tuna) yang besar. Ada rasa manis alami yang kuat khas ikan tuna di sushi ini. Irisan daging tuna ini begitu lembut walaupun rendah lemak.

Cicipi sendiri hidangan-hidangan sushi populer ini di Sushiro. Anda bisa menemukan SUSHIRO di seluruh Jepang. Namun jika Anda kebetulan sedang di Tokyo, bisa kunjungi cabang SUSHIRO berikut ini: SUSHIRO Minami-Ikebukuro, SUSHIRO Gotanda, SUSHIRO Ueno, SUSHIRO Omori-ekimae, SUSHIRO Ogikubo, dan SUSHIROBIGBOX Takadanobaba.

Semua harga yang tertera di atas bisa berbeda tergantung lokasinya. Harga yang tertera dalam artikel ini merujuk pada cabang SUSHIRO Ueno dan cabang lainnya di Tokyo (seperti disebutkan di atas).  

Provided by Karaksa Media Partner (14 Maret 2019)

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar dibawah ini! *S&K berlaku
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.