Lakukan aktivitas dari ajaran Buddha - Han'nyashinkyō ini dengan perasaan yang rileks. Pada saat Goma-gyou pada pagi berikutnya, persembahan didedikasikan bersamaan dengan pohon Goma dan berdoa agar dikabulkan.
Hari pertama – Makan malam pada pukul 18:30
Hidangan vegetarian untuk makan malam (hidangannya berbeda-beda tergantung musim). Makan tanpa mengeluarkan suara merupakan peraturan yang diminta untuk ditaati saat berada di kuil. Untuk sarapan pagi, hidangan yang disajikan sederhana, yaitu bubur dan sup Miso.
Hari kedua – Melakukan ritual Zazen pada pukul 06:00
Setelah bangun, segera melakukan ritual Zazen selama 30 menit. Duduk dengan postur tubuh yang benar dan jiwa yang bersatu. Dalam kesunyian alam, yang terdengar hanya suara burung. Setelah waktu berlalu selama 15 menit, apabila meminta, bungkukkan badan dan Anda akan dipukul dengan menggunakan tongkat.
Hari kedua – Melakukan ritual Goma pada pukul 6:45 pagi
Tumpuk pohon Goma di pot yang diletakkan di panggung yang sudah diberi sekat. Api yang berkobar tampak spektakuler. Wewangian yang dituang saat melangsungkan ritual ini akan membakar nafsu duniawi. Pada saat festival besar yang diadakan setiap tahun pada bulan November, 8.000 batang pohon Goma dibakar sebagai bentuk permohonan.
Kuil Gabisan Monjusenji
Alamat: Oita-ken,Kunisaki-shi, Kunisaki-machi, Daionji 2432
Jam buka: 9:00 - 16:30 (waktu berkunjung)
Sebaiknya konfirmasi terlebih dahulu sebelum datang karena ada hari saat mereka tidak menerima pengunjung.
Provided by Japan Walker™, Kyushu Walker™ (28th May 2018)