Selain itu, ada pula hidangan yang mendapatkan penilaian tinggi sebagai “produk makanan yang diakui di Kita Kyushu”. Hidangan tersebut adalah torafuku-hirezake (780 yen), yaitu hirezake dari sirip ikan buntal Jepang.
Sirip ikan buntal Jepang yang dikeringkan di bawah sinar matahari selama tiga hari. Lalu dipanggang selama dua jam dengan hati-hati. Tidak ada bau yang tidak enak, yang ada adalah rasa dan wangi sedap ikan buntal yang menakjubkan. Rasanya tetap enak meskipun sake-nya dingin.
Bagian dalam restoran bergaya Jepang dan nyaman. Tempat duduknya lengkap, lantai satu berupa kursi bermeja, sedangkan di lantai dua terdapat ruang lesehan bertatami yang nyaman untuk bersantai dan ruang pribadi.
Selain dekat dengan stasiun JR Nishi Kokura-eki, kelebihan lain dari restoran ini adalah satu gedungnya yang mampu digunakan untuk berbagai macam tujuan seperti menjamu tamu bisnis, perayaan peringatan Buddha, pesta akhir tahun, dan yang lainnya.
Informasi tempat
Shokurakuan Furukawa
Alamat: Fukuoka-ken, Kita Kyushu-shi, Kokura-kitaku Muromachi 2-10-16
Akses: stasiun JR Nishi Kokura-eki
Jam operasional: 12.00-15.00, 17.00-22.00 (LO: 21.30)
Hari libur: Tidak tetap
Provided by Japan Walker™, Kyushu Walker™ (04 Juni 2018)