OhayoJepang - Museum ”Kakagamihara Koukuu Uchuu Kagaku Hakubutsukan” (Museum Penerbangan dan Sains Kakamigahara) sudah terkenal di kalangan para penggemar pesawat terbang dan ruang angkasa. Lokasinya terletak di daerah Kakamigahara, Prefektur Gifu, Jepang. Museum ini juga populer di kalangan para pengunjung yang membawa anggota keluarga.
Museum ini melakukan pembaruan secara besar-besaran dalam rangka peringatan pembukaan museum ke-20 tahun untuk umum. Sebutan museum ini pun diperbarui menjadi “Sorahaku” (berarti: wisata udara). Tak hanya itu, museum ini terlahir kembali sebagai museum Penerbangan terbesar di Jepang.
Di area penerbangan lantai satu, terdapat 20 pesawat sungguhan yang dipajang dan diperkenalkan di sepanjang lantai yang luas. Di sini dijelaskan mengenai tantangan dan perkembangan dari pengembangan teknologi badan pesawat, dengan penjelasan yang mudah untuk dipahami.
Daya tarik terbaru dari “Sorahaku”
Area gedung diperluas sampai 9.400 meter persegi atau 1,7 kali lebih besar dari ukuran sebelumnya. Hal ini membuat museum ini berevolusi menjadi museum penerbangan dan ruang angkasa berskala besar.
Terdapat banyak pesawat udara berharga dan menjadi ciri khas dari daerah Kakamigahara yang terkenal akan industri penerbangannya. Salah satunya adalah pesawat “Hien” sungguhan. Ini merupakan pesawat tempur yang digunakan Jepang saat Perang Dunia II.
Selain itu, pameran yang berhubungan dengan ruang angkasa, seperti gedung tempat eksperimen ruang angkasa dalam skala besar, juga menjadi lebih baik dari sebelumnya. Untuk para penggemar pesawat, jangan sampai melewatkan pameran-pameran yang bisa membuat mata Anda terbelalak, seperti pesawat model “Hayabusa 2” ukuran sesungguhnya dan kolaborasi dari dua pesawat yang mewakili sejarah penerbangan udara.
Pesawat tempur “Hien” sungguhan, yang berhasil mengudara untuk kali pertamanya di Bandara Kakamigahara pada tahun 1941, baru-baru ini ikut dipajang. Museum ini menjadi tempat satu-satunya di dunia untuk melihat pesawat ini secara langsung.
Gedung tempat eksperimen ruang angkasa Jepang bernama “Kibou” yang berukuran besar juga baru diperkenalkan. Baik bagian luar maupun dalamnya berhasil dibuat sama persis dengan aslinya, sehingga Anda bisa merasakan sensasi menjadi seorang astronot.
Area gedungnya diperluas sampai 9.400 meter persegi, membuatnya menjadi 1,7 kali lebih besar dari ukuran sebelumnya. Gedung ini berevolusi menjadi museum penerbangan berskala besar.
Ruang pameran ini pun tidak boleh dilewatkan oleh para penggemar pesawat. Di sini terdapat pesawat “Wright Flyer No. 1” buatan Wright bersaudara yang terbang di atas “Salmson 2A-2”, pesawat yang diproduksi secara massal di Kakamigahara.
Di sini juga dipasang replika “Hayabusa 2” yang diluncurkan untuk mengeksplor asteroid “Ryugu”. Anda juga bisa mempelajari peran “Hayabusa 2” yang saat ini sedang mengudara di ruang angkasa.
Rasakan sensasi menjadi pilot
Ciri khas yang menonjol dari museum ini adalah Anda bisa belajar sambil bermain di sini. Terdapat banyak jenis simulator yang dapat membuat Anda merasakan sensasi menjadi pilot, sebuah profesi yang banyak dikagumi orang. Rasakan pengalaman mengoperasikan pesawat berpenumpang, helikopter, pesawat akrobatik, dan lain-lain.
Genggam panel operasi dan cobalah untuk menerbangkan pesawat akrobatik. Gambarlah jejak pesawat yang indah di awan langit Kakamigahara.
Anda juga bisa coba mengoperasikan pesawat eksplorasi ruang angkasa. Mari kumpulkan beberapa contoh asteroid dan bawa pulang ke bumi.
Informasi Tempat
Gifu, Kakamigahara. Koukuu Uchuu Hakubutsukan
Alamat: 5-1 Shimogiricho, Kakamigahara-shi, prefektur Gifu
Jam Operasi: 10.00-17.00; Sabtu, Minggu, dan tanggal merah: 10.00-18.00
*batas masuk terakhir 30 menit sebelum jam tutup
Hari libur: Hari Selasa pertama tiap bulan
*bila jatuh di tanggal merah, akan libur hari kerja berikutnya, tanggal 1 Mei (Selasa) tetap beroperasi
Provided by Japan Walker™, Tokai Walker™, 25 April 2018