Grup Kawasaki memamerkan kendaraan yang sekilas mirip robot anjing bernama CORLEO dalam proyek Future Society Showcase bertajuk "Future Life Expo: Future City" di Expo 2025 Osaka.
CORLEO adalah kendaraan mobilitas pribadi off-road berkaki empat tipe baru yang bisa berjalan di medan berat, memiliki stabilitas tinggi, dan sensasi kendali yang berbeda dari kendaraan pada umumnya.
Kaki belakangnya bergerak naik-turun secara independen dari unit kaki depan melalui mekanisme swingarm yang diadaptasi dari desain sepeda motor.
Mekanisme ini tidak hanya menyerap guncangan saat bergerak, tetapi juga memungkinkan pengendara untuk mempertahankan posisi yang memudahkan dalam memantau kondisi medan di depan.
Saat menaiki anak tangga, pengendara bisa tetap menjaga postur tubuh tanpa harus menengadah, sehingga lebih mudah mengamati kondisi jalan di depan.
Melansir Global Kawasaki, Kamis (3/4/2025), CORLEO dikendalikan melalui perpindahan berat badan, mirip dengan menunggang kuda.
Baca juga:
Mesin yang mendukung memungkinkan pemula untuk menjelajahi medan seperti pegunungan dan perairan dengan aman.
Medan tersebut biasanya sulit dilalui oleh kendaraan roda tanpa keterampilan tingkat lanjut.
Grup Kawasaki mengusung tema "Impulse to Move” untuk pameran kendaraan futuristik di World Expo 2025 Osaka.
CORLEO dirancang agar pengguna bisa mendaki gunung, menghirup udara segar, dan menikmati pemandangan luas untuk mewujudkan "Impulse to Move" manusia di alam bebas.
Keempat kaki CORLEO dilengkapi dengan kuku yang memiliki struktur terpisah kiri-kanan dan terbuat dari karet.
Dilansir dari Kawasaki, Kamis (10/4/2025), kuku ini mampu menyesuaikan diri dengan berbagai medan, termasuk padang rumput, area berbatu, dan lapangan berbatu pecah.
Hidrogen disuplai dari tabung yang dipasang di bagian belakang. Listrik yang dihasilkan menggerakkan unit penggerak di masing-masing dari keempat kaki.
Sumber:
(KOMPAS.COM/FAESAL MUBAROK)
View this post on Instagram