Salah satu daya tarik di sini adalah 12 karakter Unko Doubutsu, yaitu hewan berbentuk poop warna-warni.
Mereka bahkan punya ekor yang bisa bergoyang.
Di pabrik ini, berbagai barang bertema poop diproduksi dan dijual sebagai suvenir unik.
Kamu bisa membeli pernak-pernik seperti gantungan kunci, kaus, hingga stiker poop.
Di salah satu ruangan khusus, kamu bisa bertemu dengan Unberto, malaikat pelindung Unko Museum.
Area ini disebut sebagai Poop Power Spot, yang katanya bisa membawa keberuntungan bagi pengunjung.
Kalau kamu suka game, jangan lewatkan Kusogame Center yang menyediakan berbagai permainan bertema poop.
Dapatkan skor tinggi dan tunjukkan bahwa kamu adalah master dalam game poop ini.
Selain bermain, kamu juga bisa menambah wawasan di zona "Untelligence".
Di sini terdapat informasi menarik tentang sejarah poop dalam berbagai budaya.