Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Place Introduction

2 Tempat Wisata Musim Gugur di Hakone Jepang, Kuil Choan dan Hakone Ropeway

Kompas.com - 09/11/2024, 14:15 WIB

Jepang memiliki 4 musim yang berbeda, masing-masing menawarkan pemandangan yang unik dan indah.

Di antara keempat musim tersebut, musim gugur sangat dicintai oleh banyak orang karena cuacanya yang menyenangkan, ideal untuk tamasya, dan panen makanan lezat.

Salah satu kegembiraan musim gugur adalah melihat dedaunan musim gugur atau kou-you.

Jika kamu mengunjungi Jepang pada musim gugur, pastikan untuk menikmati pemandangan banyak pohon yang berubah warna menjadi merah dan kuning.

Ada banyak tempat terkenal untuk melihat dedaunan musim gugur.

Kali ini, Ohayo Jepang ingin memperkenalkan tempat wisata musim gugur di Hakone, area resor pemandian air panas terkenal.

Baca juga: 3 Tempat Wisata Musim Gugur di Hakone Jepang

Tempat wisata musim gugur di Hakone

1. Choan-Ji (Kuil Choan)

Choan-ji atau Kuil Choan, tempat wisata musim gugur di Hakone, Jepang.
Choan-ji atau Kuil Choan, tempat wisata musim gugur di Hakone, Jepang.

Sebuah kuil bersejarah yang diperumpamakan sebagai 'Little Kyoto'.

Daun musim gugur di belakang gunung  dan patung-patung Gohyaku Rakan tersebar di sekitar area tersebut menciptakan suasana misterius dan membuat pikiran menjadi jernih.

Gohyaku Rakan merupakan ratusan patung Buddha yang menggambarkan orang-orang penting yang dihormati dalam ajaran agama Buddha.

Waktu terbaik untuk melihat dedaunan musim gugur di sini mulai awal November.

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.