Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Upcoming Event

Patung Gundam Raksasa 17 Meter di Expo 2025 Osaka, Bisa Lihat Punggung dan Telapak Kakinya

Kompas.com - 07/11/2024, 18:00 WIB

Patung GUNDAM raksasa setinggi sekitar 17 meter sudah selesai disusun di area Expo 2025 Osaka yang bakal dibuka untuk umum pada 13 April sampai 13 Oktober 2025.

Melansir situs web BANDAI NAMCO, patung GUNDAM raksasa itu pertama kalinya dipamerkan di Kansai.

GUNDAM dengan berat sekitar 49,1 ton (sekitar 44.500 kg) ini menggunakan material dari GUNDAM raksasa yang sebelumnya dipamerkan di GUNDAM FACTORY YOKOHAMA pada Desember 2020-Maret 2024.

Bedanya, GUNDAM raksasa di Expo 2025 Osaka ini yang modelnya tidak bergerak.

Patung RX-78F00/E GUNDAM itu berpose satu lutut terangkat dan lengan terangkat lebar yang menggambarkan tangan menggapai alam semesta dan masa depan.

Baca juga: Fans Gundam, Saatnya ke Fukuoka untuk Berkunjung ke Toko dan Kafe Gundam

Mengutip unggahan akun X GUNDAM NEXT FUTURE PAVILION, diadakan upacara pemasangan kepala GUNDAM oleh Pendeta Shinto pada 23 Oktober 2024.

Nantinya, BANDAI NAMCO selaku salah satu peserta pameran sekaligus pembuat mainan terkenal di Jepang itu bakal membuka paviliun bertajuk “GUNDAM NEXT FUTURE PAVILION”.

Pengunjung Expo 2025 Osaka dapat melihat punggung dan telapak kaki GUNDAM raksasa ini dari dekat pada 13 April sampai 13 Oktober 2025.

Berdasarkan situs web Expo 2025 Osaka, acara ini bakal diadakan di Pulau Yumeshima, Osaka.

Jenis dan harga tiket beragam ada yang early bird maupun on the spot (OTS). 

Misalnya tiket OTS untuk sekali masuk kapan saja selama Expo berlangsung, harganya sebagai berikut:

  • Dewasa (18 tahun ke atas): 7.500 yen atau Rp 765.000-an
  • Junior (12-17 tahun): 4.200 yen atau Rp 430.000-an
  • Anak-anak (4-11 tahun):  1.800 yen atau Rp 184.000-an

Informasi jenis dan harga tiket Expo 2025 Osaka dapat dilihat di https://www.expo2025.or.jp/en/tickets-index/price/.

Sumber:

  • BANDAI NAMCO (https://www.bandainamco.co.jp/en/gundam-next-future-pavilion/index.php)
  • X GUNDAM NEXT FUTURE PAVILION (https://x.com/GUNDAMPAVILION/)
  • Expo 2025 Osaka (https://www.expo2025.or.jp/en/overview/)

Baca juga: Ini Surganya Para Pecinta Gundam

          View this post on Instagram                      

A post shared by Ohayo Jepang (@ohayo_jepang)

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.