Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Top Lists

2 Kantor Hello Work di Tokyo Jepang, Sediakan Jasa Penerjemah Bahasa Inggris

Kompas.com - 18/06/2024, 10:30 WIB

Bila kamu berencana atau sedang bekerja di Jepang, ada sistem pendukung di bawah Kementerian Kesehatan, Tenaga Kerja dan Kesejahteraan Jepang bernama Hello Work.

Hello Work merupakan pelayanan konsultasi yang menyediakan informasi seputar pekerjaan seperti daftar pekerjaan, pelatihan kerja, dan konsultasi karir.

Terdapat sekitar 550 cabang Hello Work di penjuru Jepang, salah satunya di Tokyo yaitu Tokyo Employment Service Center for Foreigners dan Shinjuku Employment Assistance and Instruction Center for Foreigners.

Kedua kantor Hello Work di Tokyo itu menyediakan layanan penerjemah dalam Bahasa Inggris.

Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Baca juga: Hello Work, Sistem Pintar untuk Mencari Pekerjaan di Jepang

Young asian manager in blue suit asks a candidates profile during an interview. The atmosphere of job interview in the modern office.
Young asian manager in blue suit asks a candidates profile during an interview. The atmosphere of job interview in the modern office.

1. Tokyo Employment Service Center for Foreigners

Tokyo Employment Service Center for Foreigners menyediakan layanan konseling dan penempatan kerja full time untuk pelajar asing dengan status siswa (留学) setelah mereka lulus sekolah.

Selain itu, layanan ini juga menyediakan jasa konsultasi pekerjaan untuk spesialis atau ahli teknis asing berstatus sesuai visanya yang tinggal di Jepang.

Status visa spesialis atau ahli teknis yang dimaksud ialah Insinyur (技術), Spesialis dalam Kemanusiaan (人文国際業務), Jasa Internasional (国際業務), Tenaga Kerja Terampil (技能), atau Instruktur (教育).

Yotsuya Center (Pusat Layanan Ketenagakerjaan Tokyo untuk Orang Asing) juga melayani konsultasi imigrasi pada pukul 10.00 sampai 17.00 waktu setempat.

Sementara itu, layanan penerjemah dalam Bahasa Inggris dan Mandarin tersedia pukul 09.00 sampai 17.00 waktu setempat. 

Bila membutuhkan layanan penerjemah harus membuat janji terlebih dahulu dengan menghubungi nomor 03-5339-8625.

Siswa yang sudah lulus dan mau mencari kerja di Jepang harus membawa residence card (在留カード/Zairyū kādo), paspor, dan kartu tanda siswa.

Spesialis atau ahli teknis cukup membawa residence card.

Kantor ini tidak menerima konsultasi pekerjaan melalui telepon maupun email.

Alamat  13th Floor Yotsuya Tower, CO・MO・RE Yotsuya1-6-1 Yotsuya, Shinjuku-ku, Tokyo 160-0004
Akses 1 menit jalan kaki dari Stasiun Yotsuya di jalur JR Chuo/Sobu, Marunouchi Subway, dan Nanboku Subway
Situs https://jsite.mhlw.go.jp/tokyo-foreigner/english 

Baca juga: Pekerjaan yang Banyak Dicari di Jepang 2024 untuk Orang Asing

Ilustrasi wawancara kerja dengan perusahaan Jepang.
Ilustrasi wawancara kerja dengan perusahaan Jepang.

2. Shinjuku Employment Assistance and Instruction Center for Foreigners

Shinjuku Employment Assistance and Instruction Center for Foreigners (Pusat Kabukicho) melayani konsultasi karir dan penempatan kerja untuk orang asing di Jepang yang statusnya tidak memiliki batas pekerjaan seperti pasangan atau anak nasional Jepang (日本人配偶者等), penduduk jangka panjang (定住), dan penduduk tetap (永住).

Pusat Kabukicho juga melayani konseling dan penempatan kerja paruh waktu untuk pemegang status siswa (留学) dan dependant/orang yang tinggal bersama keluarga (家族滞在).

Selain itu, tersedia pula layanan konseling dan penempatan kerja untuk pemegang status libur kerja.

Ada pula layanan konsultasi imigrasi dan penerjemah dalam Bahasa Inggris dan Mandarin tetapi harus bikin janji dulu. Hubungi nomor telepon 03(3204)8609.

Alamat Lantai 1 Hello Work Shinjuku Bldg. (Kabuki-cho office)2-42-10 Kabukicho, Shinjuku-ku, Tokyo
Jam operasional 08.30-17.15 waktu setempat
Tutup pada Sabtu, Minggu, hari libur nasional dan tahun baru
Akses 13 menit jalan kaki dari Stasiun JR Shinjuku pintu keluar timur
7 menit jalan kaki dari Stasiun JR Shin-Okubu
1 menit jalan kaki dari Stasiun Seibu-Shinjuku pintu keluar utara di jalur Seibu Shinjuku
Situs https://jsite.mhlw.go.jp/tokyo-foreigner/english/spec_1/about_2/map2.html

Baca juga: Jadwal Ujian SSW Pekerja Terampil di Indonesia Periode Juni 2024

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.