OhayoJepang - Seperti kita tahu, salah satu menu makanan khas Jepang yang terkenal adalah karinya.
Sampai-sampai, ada satu kota di Jepang yang terkenal sebagai kota kari, bernama Kanda. Di Kanda ada banyak jenis kari yang ditawarkan, yakni, kari India, kari Eropa, kari sup, dan tentu saja kari Jepang.
Kali ini Ohayo Jepang mau memberikan rekomendasi resto kari ala Eropa di Kanda, Jepang.
1. Restaurant Mari
Mari, pemilik restoran, menciptakan kari rempah yang luar biasa, yang bisa kamu cicipi di kedai kecil ini.
Meski kecil, kedai yang terletak di gang bernama Awajicho, ini selalu ramai pengunjung, bahkan sampai antri. Pembeli biasanya akan ramai di siang hari, jam makan siang.
Selain menu kari seperti Kari Ayam dan Kari Berisi Sayuran Musiman, Omurice juga sudah menjadi hidangan populer di restoran ini.
Baca juga : 7 Jenis Mi di Jepang, Dari Ramen Hingga Shirataki
Sayuran musiman yang utuh dan potongan daging yang besar, dipadukan dengan kuah kari yang berbumbu, membuat porsinya tampak besar tapi pasti kamu bisa habiskan deh.
Kamu bisa memilih tingkat kepedasan sesuai selera kamu.
Informasi toko: 2-21-20 Awaji-cho, Kanda, Chiyoda-ku, Tokyo
Jam kerja kantor:
Senin - Jumat 11:00 ~ 16:30 (LO16:00)
Sabtu 11:30 ~ 15:30 (LO15:00)
Hari Libur: Minggu, dan akhir tahun serta tahun baru
2. Bimi Collection Kanda Club
Restoran ini hadir dengan suasana mewah ala Prancis dan lokasi tenang di jalan sepi di Kanda. Resto ini adalah tempat yang sempurna jika kamu ingin bersantai.
Bimi Collection Kanda Club menawarkan berbagai macam masakan Eropa, termasuk kari yang dibuat dengan bahan-bahan pilihan dan disajikan dengan gaya modis.
Baca juga : Mengapa Orang Jepang Suka Makan Telur Mentah? Ini Penjelasannya
Sebagai partisipan Kanda Curry Grand Prix, resto menyajikan dua jenis kari untuk makan siang. Bimi Collection Kanda Club ini juga sangat direkomendasikan untuk makan malam.
Informasi toko: 2-7-22, Nishiki-cho, Kanda, Chiyoda-ku, Tokyo
Jam buka:
Makan siang 11:30-14:30 (LO 14:00)
Makan malam 17:00-22:30 (LO 21:30)
Hari Libur: Sabtu, Minggu, hari libur nasional, serta libur akhir tahun dan tahun baru
Ohayo Jepang telah memperkenalkan dua resto kali ini, tetapi masih banyak lagi restoran kari di Kanda yang bisa kamu coba. Nantikan di artikel berikutnya ya!
Untuk informasi lebih lanjut tentang restoran kari di Kanda, klik di sini.
Provided by Karaksa Media Partner (May 2024)