Jika ingin keliling sepuasnya di Tokyo, kita juga bisa memanfaatkan Tokyo Subway Ticket untuk mengakses Tokyo Metro dan Toei Subway Line.
Baca juga : Buat yang Mau Liburan ke Jepang, Ini 5 Lokasi Hanami Sakura di Miyagi
Tiket untuk seharian dibanderol mulai dari Rp 40.000-an untuk anak usia 6-11 tahun dan Rp 80.000-an untuk dewasa.
4. Karcis satu kali jalan
Jika belum memiliki semua kartu atau karcis di atas, kamu juga tak perlu khawatir. Setiap stasiun menyediakan mesin untuk memesan karcis satu kali perjalanan.
Caranya, cari tahu di stasiun mana kamu akan turun dan hitung perkiraan biayanya. Kemudian, pesan tiket sesuai kebutuhan perjalanan.
Karcis satu kali jalan akan keluar dan kamu bisa menggunakannya dengan memasukkannya ke dalam slot yang tersedia.
Jika perhitungan biaya keliru dan ternyata biayanya lebih tinggi, kamu bisa melakukan penyesuaian biaya di mesin fare adjusment yang juga ada di setiap stasiun.