Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Bahasa

10 Ungkapan Bahasa Jepang Sederhana dan Penting saat Bepergian

Kompas.com - 30/03/2023, 23:02 WIB

OhayoJepang - Belajar beberapa frasa atau kosakata bahasa Jepang sebelum berkunjung ternyata penting, lo!

Dengan mempelajari beberapa ungkapan sederhana, akan sangat membantu ketika kamu butuh bertanya kepada warga lokal. 

Berikut ini beberapa frasa bahasa Jepang yang bisa digunakan untuk menanyakan arah, hingga bertanya tentang waktu. Yuk pelajari!

1. Sumimasen (Permisi)

Memiliki arti permisi, cara pengucapan sumimasen dalam bahasa Inggris mirip“sue me my sense”.

Baca juga: Catat, Ini 5 Kosakata Penting dan Berguna untuk Naik Kereta di Jepang

Frasa bahasa Jepang ini sering digunakan untuk berbicara atau meminta maaf kepada seseorang. Jika tersesat, jangan ragu untuk menanyakan arah dimulai dengan frasa ini ya.

2. Eigo wakarimasuka (Bisakah kamu berbicara bahasa Inggris?)

Jika ingin menanyakan arah dan ingin tahu apakah penjawabnya bisa menggunakan bahasa Inggris, kamu bisa ucapkan 'eigo wakarimasuka' yang berarti "dapatkah Anda berbicara bahasa Inggris?"

Baca juga: Kosakata dan Frasa Berguna untuk Membeli Obat di Jepang

3. Maigo desu (Saya tersesat)

Kamu bisa mengucapkan maigo desu kepada orang sekitar untuk memberi tahu dirimu tersesat. Maigo desu berarti 'saya tersesat'.

Setelah memberi tahu seseorang bahwa dirimu tersesat, mereka pasti akan mencoba membantumu untuk menemukan arah yang tepat.

4. .... wa dokodesuka? (Dimana ...?)

Ucapkan “...wa dokodesuka?” untuk bertanya “dimana ~ (tujuanmu)?”

Frasa ini dilakukan untuk menanyakan arah tujuanmu. Beberapa nama tempat penting yang dapat kamu tambahkan pada frasa ini seperti eki (stasiun), basute (halte bus), takushi noriba (tempat taksi), atau toire (toilet).

Baca juga: 6 Tips Belajar Bahasa Jepang dengan Mudah, Coba Lakukan di Rumah!

5. Wa doyatte ikemasuka (Bagaimana saya bisa sampai ke ...?)

Kamu bisa mengucapkan '...wa doyatte ikemasuka?" untuk menanyakan caramu sampai ke tempat tujuanmu tadi.

6. Donokurai kakarimasuka (Berapa lama?)

Jika ingin tahu berapa lama waktu yang harus ditempuh untuk mencapai lokasi tujuan, kamu bisa menanyakannya dengan frasa 'donokurai kakarimasuka?'.

Biasanya frasa ini digunakan saat kamu sudah tahu petunjuk arah ke tujuan dan bertanya-tanya berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mencapainya dengan kereta api, bus, taksi, atau berjalan kaki.

Baca juga: Kelamaan Tinggal di Jepang, Jadi Lupa Bahasa Indonesia?

7. Ikuradesuka (Berapa ini?)

Ikuradesuka biasanya ditanya untuk mencari tahu biaya transportasi untuk mencapai tempat tujuanmu. Kamu bisa menanyakannya ke sopir taksi, atau staf kereta api, bus hingga Shinkansen.

8. ... made onegaishimasu (Bisakah kamu mengantarku ke...)

Ucapkan '(nama lokasi) made onegishimasu' saat naik taksi dan memberitahu tujuanmu. Maka kamu akan langsung diantar ke tempat yang ingin dituju.

9. Kono pasu wa tsukaemasuka (Bisakah saya menggunakan pass ini?)

'Kono pasu wa tsukaemasuka?' biasanya dipakai saat kamu di stasiun. Tujuannya untuk menanyakan 'bisakah saya menggunakan pass (tiket) ini?'

Baca juga: Praktis dan Menyenangkan, Jalan-jalan Santai dengan Bersepeda di Jepang

Ada berbagai jenis tiket kereta api dan bus di Jepang, termasuk Japan Rail Pass, Tokyo Subway Ticket, Greater Tokyo Pass, dan lainnya. Namun, terkadang kamu tidak memahami cakupan pass tersebut.

Untuk itu, gunakan frasa ini saat menanyakan apakah kamu dapat menggunakan tiket/kartu tersebut.

10. Arigato (Terima kasih)

Jangan lupa mengucapkan 'arigato' setelah kamu mendapat jawaban dari segala pertanyaanmu.

Baca juga: 5 Cara Mendapatkan Akses Internet di Jepang, Ada WiFi hingga Kartu SIM

Berterima kasih di Jepang merupakan kebiasaan yang selalu dilakukan warganya, dan membuat mereka merasa dihargai.

Halaman:
Editor : Dinia Adrianjara

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.