Mereka berkumpul di Shibuya Scramble Crossing (tempat penyebrangan di tengah Shibuya yang terkenal), atau pun mengikuti berbagai atraksi atau parade Halloween yang diadakan di taman hiburan, seperti Tokyo Disneyland, Tokyo DisneySea, Sanrio Puroland , dan Universal Studios Japan.
Bila kamu sedang berada di Jepang dan ingin ikut serta dalam event Halloween di negara ini, selain acara-acara di atas kamu bisa menikmati kegembiraan suasana Halloween lainnya, seperti Kawasaki Halloween, Parade Halloween Roppongi Hills, Festival Kagurazaka Bakeneko, dan Pesta Halloween Futako-Tamagawa.
Jika tinggal di daerah Osaka, kamu bisa mendatangi acara Jembatan Ebisubashi di sekitar area Namba dan Shinsaibashi, Sankaku Koen di Amemura dan Umekita-Hiroba di Grand Front, Umeda. Selain tempat-tempat tersebut, tentu saja ada banyak lokasi penyelenggaraan Halloween di daerah lainnya.
Pada saat mengikuti acara ini, tidak ada ketentuan khusus kostum yang wajib digunakan, tetapi orang biasanya mengenakan kostum hantu atau tokoh jahat dari karakter film atau animasi favorit mereka.
Bentuk kostumnya pun beragam, dari kostum yang bisa dibeli dengan mudah di toko sampai dengan kostum buatan sendiri yang sangat detil.