Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Place Introduction

Mengenal Wilayah-Wilayah yang Ada di Jepang

Kompas.com - 16/06/2021, 16:59 WIB

Banyak orang datang ke Hokkaido untuk menikmati makanan laut segar, terutama kepiting. Tidak hanya itu, wilayah ini juga terkenal dengan produk susu yang lezat.

Tohoku

Kota Yamadera di Prefektur Yamagata, Tohoku, Japan
Kota Yamadera di Prefektur Yamagata, Tohoku, Japan

Wilayah Tohoku terdiri dari enam prefektur. Kota paling terkenal dan terbesar di wilayah ini adalah Sendai, Prefektur Miyagi.

Baca juga: Orang Jepang Pilih Roti atau Nasi untuk Sarapan?

Prefektur Aomori terkenal dengan produksi apel tertinggi dan berkualitas di Jepang dan juga terkenal sebagai kota kelahiran novelis terkemuka, Osamu Dazai.

Akita, yang terletak di sebelah Aomori, menghasilkan beras yang tidak tertandingi di seluruh Jepang.

Bagi sebagian banyak orang Jepang, kesan pertama saat berkunjung ke Akita mungkin adalah "kecantikan Akita".

Kanto

Wilayah Kanto di Jepang.
Wilayah Kanto di Jepang.

Wilayah Kanto adalah daerah terpadat di Jepang. Wilayah ini mencakup Greater Tokyo Area dan terdiri dari tujuh prefektur.

Yokohama yang menjadi kota terbesar kedua di Jepang adalah ibu kota Prefektur Kanagawa.

Baca juga: 3 “Onsen” dengan Pemandangan Alam yang Indah di Kanagawa

Tempat wisata terkenal Tokyo Disneyland berada di Prefektur Chiba. Pemandian air panas Onsen Kusatsu yang sangat terkenal di Prefektur Gunma dan Situs Warisan Dunia Kuil Nikko Toshogu di Prefektur Tochigi semuanya terletak di wilayah Kanto.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.