Jika Anda tidak takut ketinggian, dengan tambahan biaya, Anda bisa tantang diri dengan mengikuti tur spesial EDGE THE HARUKAS atau Tur Heliport.
Tips: Musim terbaik adalah saat musim dingin karena udara paling bersih pada musim ini. Waktu terbaik untuk pengamatan adalah pada pagi menuju siang, sebab jika terlalu pagi maka akan dipenuhi kabut.
HARUKAS 300 (Observatori
1-1-43 Abeno-suji, Abeno-ku, Osaka
Buka pukul 9.00 sampai 17.30
Diskon tersedia dengan menggunakan Kansai Thru Pass mulai April 2019.
Pukul 11.30: Pengalaman unik membuat takoyaki sungguhan dan replika takoyaki
Naik kereta subway jalur Midosuji dari Dobutsuen-mae ke Namba (perjalanan selama 10 menit.
Tidak perlu usaha yang berat untuk membuat takoyaki asal Anda memiliki peralatan yang tepat. Anda bisa mencoba membuatnya sendiri di Takomasa Dotonbori. Hanya perlu waktu 10 menit untuk membuat 20 buah takoyaki. Inilah yang bisa disebut sebagai makanan Jepang cepat saji.
Takoyaki biasanya disajikan dengan tabu ran nori (rumput laut) dan bonito. Namun di toko ini tidak menyajikan dengan taburan seperti ini. Hal ini terjadi karena adonan takoyaki sudah gurih karena dicampur dengan kecap asin khas Jepang.
(BACA JUGA: "Doyan Takoyaki? Yuk, Coba Masak Takoyaki Sendiri di Osaka")
Takomasa Dotombori Main Branch
1-4-15 Dotonbori, Chuo-ku, Osaka
Buka pukul 11.00 sampai 22.00
Harga 1.500 yen per orang, mendapatkan 10 buah takoyaki.
Pembuatan takoyaki akan semakin menarik jika Anda juga menjajal cara pembuatan takoyaki palsu yang terbuat dari lilin. Makanan palsu biasa digunakan sebagai contoh makanan yang dipajang di etalase restoran di Jepang.
Dengan menggunakan lilin, topping terbuat dari plastik, dan gel, diperlukan keterampilan dan kesabaran lebih untuk membuat replika makanan dibanding ketika membuat makanan sungguhan. Jadi tantang diri Anda untuk membuat suvenir takoyaki yang unik ini di Museum Dotonbori Kukuru Konamon.