Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Souvenirs

Adakah yang Masih Menggunakan Buku Agenda pada Zaman Serba “Smartphone”?

Kompas.com - 15/01/2019, 17:20 WIB

Pegawai perempuan penanggung jawab marketing dan promosi situs e-commerce, mengatur ToDo “life journal” untuk “bullet journal”
Pegawai perempuan penanggung jawab marketing dan promosi situs e-commerce, mengatur ToDo “life journal” untuk “bullet journal”

Kemudian, perempuan berusia 30-an yang bertugas sebagai penanggung jawab marketing dan promosi situs e-commerce, mengatur ToDo dengan menggunakan produk “life journal” untuk “bullet journal”. Jenis produk ini adalah buku agenda yang dapat digunakan dengan bebas untuk menulis jadwal, ToDo, maupun catatan harian. Salah satu karakteristiknya yaitu tipe bullet yang menggunakan simbol. Jenis ini kian populer akhir-akhir ini.

Jika menggunakannya sebagai “Oki techou/buku agenda untuk diletakkan”, memilih ukuran yang besar juga membantu. Pada foto adalah “minister” tipe besar yang digunakan pegawai perempuan penanggung jawab situs e-commerce dan marketing.
Jika menggunakannya sebagai “Oki techou/buku agenda untuk diletakkan”, memilih ukuran yang besar juga membantu. Pada foto adalah “minister” tipe besar yang digunakan pegawai perempuan penanggung jawab situs e-commerce dan marketing.

Hal yang mengesankan adalah, berdasarkan jenis pekerjaan, banyak pegawai yang meninggalkan buku agenda mereka di perusahaan, dan tidak membawanya ke mana pun. Di Perancis pun banyak orang yang menggunakannya sebagai “oki techou” (buku agenda untuk diletakannya di meja, bukan untuk dibawa-bawa), sehingga tipe ukuran besar begitu populer.

“Banyak orang yang menggunakan buku agenda untuk memvisualisasikan ToDo list daripada untuk manajemen jadwal”, kata Morino-san. Hal ini terjadi karena di Quo Vadis, manajemen jadwal kerja dibagikan dengan file.

Kata kunci untuk buku agenda pada zaman smartphone adalah “personalisasi”

Menyesuaikan dengan perkembangan zaman, buku agenda pun juga berkembang. Termasuk terobosan berupa layanan untuk membuat buku agenda sesuai dengan keinginan pelanggan oleh “Quo Vadis Factory” yang dimulai pada bulan Desember tahun 2017 di kantor pusat Perancis.

“Dot” dan “infinite” dari seri “life journal”. “Dot” mengembangkan empat warna yaitu peach, mint, prune, blueberry. “Infinite” memiliki dua warna rose dan lavender.
“Dot” dan “infinite” dari seri “life journal”. “Dot” mengembangkan empat warna yaitu peach, mint, prune, blueberry. “Infinite” memiliki dua warna rose dan lavender.

Dari berbagai variasi, tentu saja pelanggan dapat memilih format mulai dari format vertikal, mengatur sumbu waktu dengan bebas, dan juga mencetak tanggal ulang tahun. Sehingga selesailah buku agenda satu-satunya di dunia. Buku agenda ini juga akan dapat dipesan dari Jepang.

“infinite” cocok untuk “bullet journal” pertama karena formatnya telah ditentukan sebelumnya, termasuk bingkai bulanan.
“infinite” cocok untuk “bullet journal” pertama karena formatnya telah ditentukan sebelumnya, termasuk bingkai bulanan.

“Bullet journal” juga merupakan salah satu tren, baru-baru ini banyak orang yang mengunggah catatan mereka ke sosial media. “Life journal” yang dijual oleh Quo Vadis memiliki dua jenis yaitu “dot” yang hanya halaman indeks dan nomor halamannya yang dicetak, dan “infinite” yang formatnya sudah dicetak. Produk ini memiliki reputasi tinggi akan kualitas produk dan desainnya, sama seperti produk asli dari Perancis.

“Club L Zip Cover” memiliki tiga warna navy, chestnut, dan coral pink. Tidak hanya aspek fungsional, tetapi juga warna dan desainnya yang membuat system techou/buku agenda sistem terlihat modis pun menarik.
“Club L Zip Cover” memiliki tiga warna navy, chestnut, dan coral pink. Tidak hanya aspek fungsional, tetapi juga warna dan desainnya yang membuat system techou/buku agenda sistem terlihat modis pun menarik.

Selain itu, buku agenda sistem (buku agenda dengan bentuk binder yang dapat diganti bagian kertasnya dengan kertas refill) pun merupakan produk yang menarik. Quo Vadis menjual buku agenda sistem fungsional dan modis “Club L Zip Cover” yang populer. Produk ini memiliki resleting berbentuk L seperti namanya. Hal ini merupakan karakteristik produk tersebut.

“Club L Zip Cover” cocok untuk yang ingin menyelipkan barang-barang ke dalam buku agendanya.
“Club L Zip Cover” cocok untuk yang ingin menyelipkan barang-barang ke dalam buku agendanya.

Meskipun banyak disisipi berbagai barang dan menjadi tebal, agenda tetap mudah dibuka. Dalam keadaan tertutup pun mudah untuk mengambil dan memasukkan pulpen. “Sungguh produk yang sangat masuk akal,” komentar Masuda-san tentang produk ini.

Bahannya menggunakan “club” yang terkenal dengan variasi warnanya yang kaya dan dikembangkan tiga warna yaitu coral pink, chestnut, dan navy.

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.