Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Pembukaan Wahana Donkey Kong di Universal Studios Japan Ditunda

Kompas.com - 19/Jun/2024, 09:05 WIB
Super Nintendo World di Universal Studios Japan. (KOMPAS.COM/YUHARRANI AISYAH)
Lihat Foto
Super Nintendo World di Universal Studios Japan. (KOMPAS.COM/YUHARRANI AISYAH)

Pembukaan wahana Donkey Kong di area Super Nintendo World Universal Studios Japan dikabarkan mundur menjadi semester kedua 2024.

Hal tersebut disampaikan pada siaran pers dari Universal Studios Japan, Jumat (19/4/2024).

Namun, belum diketahui tanggal pasti pembukaan Donkey Kong. Keterangan pada situs resmi Universal Studios Japan pun hanya menyebutkan wahana itu akan dibuka pada 2024.

Baca juga: Super Nintendo World Universal Studios Japan, Wajib Naik Mario Kart!

Sebelumnya, pembukaan Donkey Kong direncanakan pada musim semi 2024 yang biasanya jatuh pada Maret sampai Mei.

Masih dari siaran pers yang sama disampaikan bahwa pekerjaan pengembangan Donkey Kong sedang dalam tahap akhir, USJ memerlukan waktu tambahan untuk persiapan agar pengunjung bisa merasakan pengalaman positif.

Pihak USJ pun meminta maaf atas mundurnya pembukaan Donkey Kong. Mereka bakal mengumumkan tanggal pembukaan begitu sudah ada informasi yang pasti.

Pencinta permainan Nintendo mungkin tak asing dengan Donkey Kong yang berawal dari game arcade pada 1981.

Sampai akhirnya semakin berkembang sehingga Donkey Kong tersedia dalam bentuk game konsol, Nintendo Switch, dan Wii.

Bahkan sampai Maret 2021 saja, game Donkey Kong terjual sampai 65 juta unit ke seluruh dunia, seperti melansir siaran pers USJ yang diterima Ohayo Jepang, Selasa (28/9/2021).

Pencinta Donkey Kong wajib menunggu dibukanya wahana ini di Universal Studios Japan. Tunggu saja ya!

Baca juga: Main Game Bareng Super Mario di Wahana Mario Kart Universal Studios Japan

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar dibawah ini! *S&K berlaku
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.