Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Seri Nihongo no Ojisan: Gokurosamadesu

Kompas.com - 1/Dec/2023, 18:53 WIB
Ilustrasi.
Lihat Foto
Ilustrasi.

 

OhayoJepang - Hai, saya Nihongo Ojisan, dan di seri ini saya bercerita tentang pengalaman saya belajar bahasa Jepang di Jepang.

Pada artikel sebelumnya, kita membahas tentang salam seperti konnichiwa dan konbanwa. Sebagai kelanjutan dari tema salam, saya akan memperkenalkan salam yang sering digunakan di kantor.

Baca juga: Seri Nihongo Ojisan: Otsukaresama Desu

Di Jepang, setelah seharian bekerja, orang akan saling menyapa dengan otsukaresama desu atau gokurousama desu. Meski keduanya memiliki arti yang sama, tetapi kita perlu berhati-hati menggunakan salam ini karena kamu bisa saja dianggap bersikap kasar jika salah menggunakannya.

Otsukaresama desu「お疲れ様です」
Jika karakter dipecah, akan mengandung arti:
Otsukare・お疲れ: capek, kelelahan
Gokurou・ご苦労: kerja keras
Sama・様: sepertinya, kelihatannya

Jika diterjemahkan apa adanya, itu berarti: "Kamu terlihat lelah." Rasanya kurang tepat jika membayangkan orang-orang di kantor saling menyapa, "Kamu terlihat lelah!" Atau "kamu terlihat seperti bekerja keras." Untungnya, menyatukan karakter menciptakan perbedaan dari terjemahan literal. 

Keduanya digunakan untuk menyapa teman kantor atau sesama pekerja di penghujung hari, atas pekerjaan yang telah dilakukan dengan baik. Salam ini juga merupakan cara untuk menunjukkan penghargaan atas semua upaya yang dilakukan dalam pekerjaan atau aktivitas tertentu. Kebiasaan ini juga menunjukkan bagaimana orang Jepang menghargai kerja keras satu sama lain.

Baca juga: Seri Nihongo Ojisan: Penggunaan Sapaan Ohayo Gozaimasu, selain untuk Ucapan Selamat Pagi

Namun, Gokurousama hanya bisa digunakan oleh orang-orang di posisi senior atau atasan. Karena Jepang adalah masyarakat hierarkis, junior tidak dapat menggunakan salam ini untuk senior, jadi harap berhati-hati. Supaya aman, kamu dapat menggunakan Otsukaresama desu terhadap siapa saja.

Selain itu, ingat bahwa salam ini biasanya digunakan terhadap orang-orang yang akan pulang. Jika kamu pulang sebelum orang lain, akan terdengar kasar untuk mengatakan otsukaresama desu kepada orang-orang yang belum selesai dengan pekerjaan mereka.

Dalam hal ini, yang terbaik adalah mengatakan, osaki ni shitsureishimasu 「お先に失礼します」, yang berarti, saya akan pergi atau pulang duluan.

Dengan begitu, otsukaresama desu untuk pelajaran hari ini! Sampai jumpa di seri berikutnya!

Editor : Redaksi Ohayo Jepang

Komentar

Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar dibawah ini! *S&K berlaku
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.