Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

6 Kedai Teh di Kota Tokai Jepang, Cocok untuk Nikmati Teh Dingin yang Unik

Kompas.com - 23/Jan/2020, 11:19 WIB
OHAGI3 Latte (Susu Matcha) + Paket Ohagi (Bulan Purnama)
Lihat Foto
OHAGI3 Latte (Susu Matcha) + Paket Ohagi (Bulan Purnama)

OhayoJepang - Rencana liburan ke Jepang, coba jelajahi kota Tokai. Lalu, saat lelah mulai melanda, nikmati teh dingin yang mampu menyegarkan rasa penat.

Baca juga: Liburan Hemat di Jepang, 3 Wisata Kota Tokai yang Gratis

Pada artikel ini, kami menyusun kedai-kedai di daerah Tokai tempat kamu bisa membeli minuman-minuman segar!

1. OHAGI3 Amagasaka Branch 

OHAGI3 Cabang Amagasaka memiliki enam jenis ohagi biasa dan ohagi bulanan. Kami sarankan untuk mencoba minuman dan hidangan pencuci mulut yang dibuat dari bahan-bahan khas Jepang seperti Teh Matcha Nishio, Teh Hoji Kyo, dan parfe ohagi (650 yen).

Ohagi dari kedai ini berisi pasta kacang buatan sendiri.

OHAGI3 Latte (Susu Matcha) + Paket Ohagi (Bulan Purnama)
OHAGI3 Latte (Susu Matcha) + Paket Ohagi (Bulan Purnama)

Paket Ohagi adalah menu yang dapat kamu nikmati di kafe. Dengan membayar 100 yen (120 yen untuk ohagi musiman), kamu dapat menambahkan satu minuman ke paketmu.

Mirip dengan OHAGI3 Latte (Susu Matcha) + Paket Ohagi (Bulan Purnama) (530 yen), kamu dapat memilih minuman yang cocok dengan ohagi.

OHAGI3 Cabang Amagasaka terletak di dalam Komplek Perbelanjaan SAKUMACHI, 1-19-10 Osugi, Distrik Kita, Kota Nagoya, Aichi. Kedai ini buka mulai pukul 10 pagi hingga 6 sore dan tutup setiap Rabu. Kamu dapat menghubungi kedai ini di +81-52-898-2888.

2. Finest Café 

Bagi yang sadar akan kesehatan, kami sarankan Finest Café, terletak di sebelah klub olahraga FINEST.

Kamu dapat tetap bersantap di kafe ini meskipun bukan anggota klub. Kamu juga dapat menikmati minuman protein sesuai anjuran ahli gizi.

Bukan hanya bernutrisi, tapi hanya mengandung sekitar sepertiga hingga setengah kalori dari minuman normal. Jadi, jangan takut gemuk!

Matcha Latte (Kiri), Berry Berry Smoothie (Kanan), dan Susu Kacang Kedelai Wijen Hitam (Tengah).
Matcha Latte (Kiri), Berry Berry Smoothie (Kanan), dan Susu Kacang Kedelai Wijen Hitam (Tengah).

Nishio Matcha dapat ditemukan di dalam Matcha Latte (626 yen). Minuman ini mengandung sepertiga protein yang diperlukan untuk dikonsumsi dalam sehari.

Sebaliknya, Berry Berry Smoothie (918 yen) hadir dengan suplemen dan granola buatan rumah di atasnya. Susu Kacang Kedelai Wijen Hitam (594 yen) mencakup protein, zat besi, dan serat yang mengenyangkan tapi tetap rendah kalori.

Finest Café terletak di WESTIN Kamimaezu, 2-1-2 Kamimaezu, Distrik Naka, Kota Nagoya, Aichi, buka mulai pukul 10 pagi hingga 11 malam pada hari kerja; dan mulai pukul 8 pagi hingga 9 malam pada akhir pekan dan hari libur Jepang. Kafe ini tutup setiap Jumat. Kamu dapat menghubungi kafe ini di +81-52-211-7664.

3. YATAGARASU 

Mendulang popularitas yang sama seperti the hoji, minuman bergaya Jepang terus menjadi kesukaan para warga lokal dan wisatawan.

YATAGARASU membeli daun-daun teh bernama “Uji Cha no Sato” langsung dari petani teh di Kota Wazuka, Kyoto.

Kedai ini hanya menggunakan teh dari satu tempat. Minuman tehnya tidak dicampur sehingga kamu dapat menikmati aroma dan rasa daun-daun tehnya.

Sencha (dengan permen kacang) (Kiri) dan Matcha Latte (Kanan)
Sencha (dengan permen kacang) (Kiri) dan Matcha Latte (Kanan)

Saat memesan, kamu dapat memilih dari empat jenis daun teh seperti Yabukita dan Samidori untuk Sencha (dengan permen kacang) (450 yen), juga memilih minumannya disajikan hangat atau dingin.

Matcha Latte (864 yen) adalah salah satu minuman terlaris di kedai ini.

YATAGARASU terletak di 3-39-11 Imaike, Distrik Chikusa, Kota Nagoya, Aichi. Kedai ini buka setiap hari mulai dari pukul 1 siang hingga 6 sore. Kamu dapat menghubungi kedai ini di +81-52-753-8176.

4. +Kombucha

+Kombucha adalah kedai langka yang berspesialisasi pada teh kombu (rumput laut).

Teh kombu buatan +Kombucha difermentasi selama 10 hari, sehingga mengandung bakteri asam laktat nabati yang bagus untuk kesehatan jasmani, kulit, dan pencernaan.

Teh kombu Polos (Kanan) dan Campur (Kiri). Teh Kombu diyakini memiliki efek yang baik untuk kesehatan dan kecantikan.
Teh kombu Polos (Kanan) dan Campur (Kiri). Teh Kombu diyakini memiliki efek yang baik untuk kesehatan dan kecantikan.

Polos (500 yen) tidak terasa seperti teh kombu yang kita tahu. Malah, teh ini terasa seperti cuka buah atau teh yang diferementasi lalu dicampur dengan air berkarbonasi.

Jangan lupa mencoba teh kombu Campur (700 yen) juga, dibuat dari jahe dan apel kayu manis yang diawetkan dalam teh kombu. Varian ini memiliki rasa buah yang lebih pekat daripada yang Polos.

+Kombucha terletak di Lantai 2 Gedung Higashiyama Daiichi, 4-17-2 Higashiyamadori, Distrik Chikusa, Kota Nagoya, Aichi. Kedai ini buka mulai pukul 10 pagi hingga 7 malam dan tutup setiap Senin. Kamu dapat menghubungi kedai ini di +81-52-898-4037.

4. TIME to TEA 

TIME to TEA memiliki menu minuman yang menggunakan enam jenis teh, termasuk teh Taiwan dan Jepang.

Di kedai ini, kamu dapat menikmati minuman yang diramu oleh sang pemilik kedai sendiri yang telah menjalani pelatihan di Taiwan.

3C Teh Melati Buah mengandung Vitamin C dari jeruk bali, lemon, dan jeruk.
3C Teh Melati Buah mengandung Vitamin C dari jeruk bali, lemon, dan jeruk.

Teh Melati Buah 3C (864 yen) adalah minuman paling terkenal di kedai ini. Minuman ini memiliki rasa yang segar dan aroma teh melati yang elegan.

Di sisi lain, Taberu Kakegawa Teh Hijau Latte (Besar, 475 yen), terasa enak dan bernutrisi karena daun tehnya mengandung zat katekin.

TIME to TEA terletak di 3-22-18 Osu, Distrik Naka, Kota Nagoya, Aichi. Kedai ini buka setiap hari mulai dari jam 11 pagi hingga 8 malam. Kamu dapat menghubungi kedai ini di +81-52-890-7389.

 5. Lakeside Bird's Café 

Lakeside Bird’s Café adalah kedai teh khusus bawa pulang yang letaknya tepat bersebelahan dengan Car-Den, sebuah kafe dan galeri di sebelah selatan Peternakan Aichi.

Semua minuman kedai ini juga dapat dipesan melalui lantatur.

Berry mengandung banyak perasan stroberi dan blueberry di dalam.
Berry mengandung banyak perasan stroberi dan blueberry di dalam.

Berry (Besar, 680 yen) memiliki rasa yang segar dan berbahan dasar teh Oolong. Saat menyesapnya, kamu dapat segera merasakan rasa buah-buahan di mulut.

Lakeside Bird's Café terletak di 1205-1 Nishishinden, Kurozasacho, Kota Miyoshi, Aichi. Kedai ini buka dari pukul 9 pagi hingga 6 sore dan tutup setiap Rabu. Kamu dapat menghubungi kedai ini di +81-561-35-5015.

6. change“s”

Di change”s”, kamu dapat meneguk jus buah campur sayur-mayur yang segar. Karena sang pemilik adalah bagian dari industri grosir, kedai ini memiliki persediaan bahan-bahan segar yang melimpah. 

Fruit Stands Bon Bon Mangga.
Fruit Stands Bon Bon Mangga.

Fruit Stand’s Mango Bon Bon (860 yen) adalah minuman terbaru kedai ini untuk musim gugur 2019.

Lapisan bawah minuman ini adalah smoothie, sementara bagian atasnya terdiri dari krim keju dan irisan mangga. Jika mau, kamu juga dapat menambahkan tapioka (+ 100 yen) dan sirup (+ 50 yen).

change”s” terletak di 4-4 Nagazumi Town, Kota Gifu, Gifu. Kedai ini buka mulai pukul 11 pagi hingga 9 malam dan tutup setiap Rabu. Kamu dapat menghubungi kedai ini di +81-58-215-7196.

Alfonsus/Provided by Japan Walker™/Walkerplus™/Tokai Walker™

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar dibawah ini! *S&K berlaku
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.