Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Pelayanan Darurat

Persiapan Penting Saat Hujan Deras di Jepang

Kompas.com - 03/10/2019, 16:46 WIB

OhayoJepang - Musim hujan di Jepang biasanya berlangsung pada bulan Juni. Lalu berubah ke musim topan atau taifun pada bulan September. 

Namun, akhir-akhir ini resiko hujan deras yang berlangsung sepanjang bulan Juni hingga September, menjadi semakin berbahaya. Pada Juli 2018, bagian barat Jepang mengalami kerusakan serius akibat hujan deras. 

Sebenarnya hujan derasnya itu sendiri tidak berbahaya. Namun mampu menjadi pemicu terjadinya berbagai bencana, seperti banjir dan tanah longsor.

Bencana banjir
Bencana banjir
Banjir: area dekat sungai, dataran rendah, bawah tanah, dan jalan bawah tanah  

Bencana tanah longsor.
Bencana tanah longsor.
Tanah longsor: dekat tebing dan lereng gunung/bukit

Berikut adalah beberapa hal yang sebaiknya kamu ketahui dan persiapkan saat terjadi hujan daerah.

Yang harus dilakukan sebelum terjadi hujan deras dan yang harus dipersiapkan untuk evakuasi:

  • Tutup rapat jendela dan tirai. 
  • Pasang jendela dengan glass protective films dari bagian dalam. Tutup korden.
  • Bersihkan dan keringkan saluran air agar air hujan mengalir dengan lancar dan tidak menyebabkan banjir
  • Periksa perlengkapan darurat.
    Ransum dan peralatan darurat untuk banjir.
    Ransum dan peralatan darurat untuk banjir.
  • Minum air dengan menggunakan botol yang bisa di-reuse dan penuhi bak mandi dengan air sebagai antisipasi bila air berhenti.
    Isi bak mandi sampai penuh saat musim hujan.
    Isi bak mandi sampai penuh saat musim hujan.
  • Periksa lokasi evakuasi darurat yang telah ditentukan serta rute untuk pergi ke lokasi tersebut. 

Level peringatan bahaya dan arti dari peringatan dan penasihat dari badan meteorologi Jepang

Ada 5 level peringatan bahaya yang akan diumumkan melalui berita. Berikut adalah list peringatan dari level paling rendah ke tinggi.

  1. 警報級の可能性 keihoukyu no kanousei

Hati-hati dengan kemungkinan terjadinya hujan deras dan bencana lainnya.

Ada juga klasifikasi tinggi dan menengah. Jika tinggi, biasanya naik menjadi level 2 atau lebih dalam hari yang sama. 

  1. 注意報 chuihou

Pay attention to the weather reports and check the hazard map and start preparation for evacuation.

Perhatikan laporan cuaca dan cek daerah rawan banjir dan mulai bersiap-siap untuk evakuasi.

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.