Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

One Piece Tower di Tokyo, Wajib Dikunjungi Kamu Penggemar “One Piece”

Kompas.com - 27/Jul/2019, 20:39 WIB
Tokyo One Piece Tower
Lihat Foto
Tokyo One Piece Tower

OhayoJepang - Panggilan untuk para penggemar manga dan serial anime yang terkenal di Indonesia, One Piece! Kalau kamu pecinta Luffy dan Straw Hat Pirates, pastikan berkunjung ke One Piece Tower di Tokyo. 

acara spesial untuk merayakan 20 tahun peringatan anime “Cruise History” dan  “One Piece Live Attraction “Marionette”.
acara spesial untuk merayakan 20 tahun peringatan anime “Cruise History” dan “One Piece Live Attraction “Marionette”.

Taman hiburan di dalam gedung ini merupakan tempat wisata pertama yang bertemakan One Piece. Mereka mengadakan acara spesial untuk merayakan 20 tahun peringatan anime “Cruise History” dan  “One Piece Live Attraction “Marionette”.

Di area Cruise History, diluncurkan sistem navigasi berbasis percakapan suara yang disebut Mugi-Navi dan acara memecahkan teka-teki bernama Sugolog Cruise. Kegiatan ini berfokus pada pameran berskala besar yang berlokasi di lantai lima. Portrait.Of.Pirates juga dipamerkan di tempat ini, yang merupakan rangkaian patung karakter berkualitas tinggi.  

Portrait.Of.Pirates
Portrait.Of.Pirates

Mugi-Navi
Mugi-Navi

Biaya sewa Mugi-Navi adalah 800 yen per unit. Pengisi suara dari Straw Hat Pirates akan memandu dan memberikan petunjuk bagi pengguna alat ini selama berada di Cruise History yang berbentuk meja bulat. Total ada 20 klip audio tetapi ada klip tambahan dan juga beberapa klip rahasia yang harus kamu cari. 

Mugi-Navi
Mugi-Navi

Jika kamu berhasil mengoleksi kata kunci yang diumumkan pada audio Volume 1 sampai 3, kamu akan mendapatkan kertas bertanda tangan pengisi suara Straw Hat Pirates.  

teka-teki Sugolog Cruise
teka-teki Sugolog Cruise

Di acara pemecahan teka-teki Sugolog Cruise, kamu bisa mengikuti sejarah 20 tahun dari anime One Piece. Ada beberapa misi yang harus kamu lakukan yang berhubungan dengan informasi yang ada di ruangan Cruise History. Selama berusaha menyelesaikan misi tersebut, kamu harus mencari kata kunci yang tersembunyi di tempat ini. 

Ada kartu adegan orisinal yang dibagikan sebagai hadiah pada hari Sabtu, Minggu, dan Hari Libur Nasional. Ada 92 kartu yang dijadikan hadiah dan cocok untuk dikoleksi. Acara ini gratis dan siapapun yang memiliki Park Pass ke taman hiburan ini, bisa mengikuti kegiatan sekali dalam satu hari. 

lagu theme song dari serial anime One Piece
lagu theme song dari serial anime One Piece

Ada pula stan tempat kamu bisa menonton lagu theme song dari serial anime One Piece di lantai empat. Serunya, jika kamu berteriak “WE ARE!” bersama dengan lagunya, ilustrasi animasi yang orisinal dari lagu pembuka tersebut yang dibuat 20 tahun lalu dan animasi storyboard reproduksi dari keseluruhan video, akan muncul. 

Dinding pada area masuk di lantai tiga juga didesain ulang dengan peta besar
Dinding pada area masuk di lantai tiga juga didesain ulang dengan peta besar

Dinding pada area masuk di lantai tiga juga didesain ulang dengan peta besar yang menampilkan acara kronoligis dari Sejarah 20 Tahun Animasi One Piece. 

East Blue, Alabasta, dan Sky Island. 
East Blue, Alabasta, dan Sky Island. 

Baik Café Mugiwara dan Sanji’s Oresama Restaurant berlokasi di lantai pertama dan menampilkan produk edisi terbatas dari pukul 15.00, seperti East Blue, Alabasta, dan Sky Island

aneka pernak-pernik juga tersedia di toko Mugiwara Store and Tongari Store
aneka pernak-pernik juga tersedia di toko Mugiwara Store and Tongari Store

Selain itu, aneka pernak-pernik juga tersedia di toko Mugiwara Store and Tongari Store!

One Piece Live Attraction “Marionette”
One Piece Live Attraction “Marionette”

Acara spesial lainnya untuk merayakan ulang tahun One Piece adalah One Piece Live Attraction “Marionette” yang dipentaskan di panggung teater di lantai 5. 

Petualangan baru Luffy dan kawan-kawannya dalam pentas teater selama 20 menit.
Petualangan baru Luffy dan kawan-kawannya dalam pentas teater selama 20 menit.

Ayo bergabung dengan petualangan baru Luffy dan kawan-kawannya dalam pentas teater selama 20 menit. Pertunjukan ini semakin menarik karena memadukan teknologi projection mapping dan juga tata cahaya. 

Pentas ini menampilkan Sabo, Caesar Clown, Big Mom’s Charlotte di atas panggung!
Pentas ini menampilkan Sabo, Caesar Clown, Big Mom’s Charlotte di atas panggung!

Marionette merupakan seri keempat setelah melewati proses pengerjaan selama dua tahun. Pentas ini menampilkan Sabo, Caesar Clown, Big Mom’s Charlotte di atas panggung! 

Bagaimana Luffy mengatasi tipu muslihat Caesar?
Bagaimana Luffy mengatasi tipu muslihat Caesar?

Bagaimana Luffy mengatasi tipu muslihat Caesar? Satu-satunya cara untuk mengetahuinya adalah dengan menontonnya secara langsung. Jika kamu belum membeli tiket Live & Park Pass (lihat keterangan di bawah), maka kamu perlu membeli Live Ticket untuk bisa menonton konser langsung ini. 

Tokyo One Piece Tower
Tokyo One Piece Tower

Saat berjalan keliling Tokyo One Piece Tower, kamu bisa menikmati 20 tahun perjalanan animasi legendaris ini di setiap sudutnya. 

Tokyo One Piece Tower
Alamat: Tokyo Tower Foot Town, 4-2-8 Shiba-koen, Distrik Minato, Tokyo
Buka dari pukul 10.00 sampai 22.00. Jadwalnya bisa berubah. 
Akses: 5 menit jalan kaki dari Akabanebashi Exit di Stasiun Akabanebashi pada jalur Toei Oedo Line, 6 menit jalan kaki dari Exit 1 di Stasiun Kamiyacho pada jalur Tokyo Metro Hibiya Line, atau 15 menit jalan kaki dari North Exit di Stasiun Hamamatsucho pada jalur JR Yamanote line. 
Website: https://onepiecetower.tokyo

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Dapatkan Smartphone dan Voucher Belanja dengan #JernihBerkomentar dibawah ini! *S&K berlaku
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.