Bentuk mi lurus dan berukuran sedang. Jenis mi dengan kelembaban rendah, sehingga lebih kenyal teksturnya jika dikombinasikan dengan sup. Mi ini menggunakan gandum yang diproduksi di dalam negeri, sehingga rasa gandumnya juga cukup kuat.
Bahan-bahan lainnya yang ada dalam ramen ini terdiri dari tomat, wortel, mesclun (campuran beragam daun muda, biasa untuk salad), dan sebagainya. Rasa asam tomat memberikan aksen pada supnya dan mengunci rasa berminyak.
Fitur utama ramen adalah pada daging sapi panggang. Permukaan daging bagian paha dipanggang dengan hati-hati pada suhu rendah supaya rasa nikmat tetap terkunci. Tekstur dagingnya lembut dan cukup lembab, makin dikunyah rasa nikmat daging semakin terasa.
Resep ramen tulang sapi ini merupakan ide dari sang pemilik toko, yaitu Hidetaka Yoshimatsu. Ia merupakan koki yang lahir dari grup “Menya Musashi” (Toko pusat Shinjuku, dan lainnya). Setelah itu ia menggunakan kemampuannya di beberapa toko. Di saat itulah ia mengenal rempah-rempah dan tampaknya kecanduan dengan pesona rempah.
“Saus steak yang dibuat menggunakan bumbu rempah membuat rasa nikmat sup tulang sapi semakin lezat. Penampilannya memang terlihat cukup pekat, tetapi sebenarnya terasa ringan dan mudah untuk dimakan, jadi silakan coba makan sekali,” ungkap Yoshimatsu.
Di dinding kedai dekat pintu masuk tergantung sebuah lukisan tinta bergambar seekor sapi. Gambar ini dilukis oleh ayah sang pemilik toko. Sentuhan unik ini mampu menarik perhatian karena gambar sapi terlihat seperti akan melompat keluar dari lukisan.
Letak kedai persis di pinggir rel kereta dekat Stasiun Musashi Shinjo. Kedai ini tampak mengilat jika dilihat dari luar. Kedai berada di lantai satu dari sebuah gedung baru. Papan nama yang ditulis dengan huruf berwarna hitam dipadukan bersama warna emas pada nama kedai, membuatnya terlihat megah.
Informasi lokasi:
Beef Bone Ramen (Goou)
Alamat: Cocotia Shinjo 1F, 2-1-27 Kamishinjo, Nakahara-ku, Kota Kawasaki, Prefektur Kanagawa
Jam operasional: 11: 30 ~ 14: 30, 18: 00 ~ 21: 00, Rabu ~ 14; 30 (masing-masing LO)
Tutup: Sabtu
Kursi: 7 kursi (hanya counter), Dilarang merokok
Tempat parkir: Tidak ada
Akses: 2 menit berjalan kaki dari pintu Utara Stasiun Musashi Shinjo Jalur JR Nambu
Provided by Japan Walker™, Yokohama Walker™ (13 September 2018)