OhayoJepang - Bicara soal gunung di Jepang, yang terlintas di benak wisatawan pastilah Gunung Fuji. Padahal, Jepang punya banyak gunung yang cocok untuk disambangi.
Gunung Ikoma misalnya, merupakan gunung yang terbentang sepanjang perbatasan Prefektur Nara dan Prefektur Osaka.
Lokasi ini banyak diminati karena pengunjung dapat pergi ke puncak Gunung Ikoma dengan mudah dengan menggunakan cable car dari Stasiun Toriimae yang ada di dekat Stasiun Kintetsu Ikoma (harus ganti kereta untuk jam tertentu).
Pengunjung juga dapat berjalan kaki dari puncak gunung menuju Kuil Hozanji, dan kembali ke stasiun semula sambil melintasi hutan, jalan bebatuan, dan deretan pohon bambu. Selain itu, tidak ada jalan yang menanjak selama perjalanan tersebut.
Akses menuju Stasiun Toriimae
Untuk pergi ke Stasiun Toriimae, Anda dapat menggunakan kereta Rapid Express dari stasiun Kintetsu Turuhashi dan turun di stasiun Ikoma, lalu dilanjutkan dengan berjalan kaki selama sekitar tiga menit menuju tempat naik cable car di Stasiun Toriimae.
Anda juga bisa mencoba naik cable car berdesain unik dengan warna pastel yang diberi nama Doremi (foto di atas) dan Sweet. Kereta ini berangkat dari Stasiun Hozanji menuju Stasiun Ikoma Sanjo yang berada di puncak Gunung Ikoma.
Informasi Cable Car
Biaya: 360 Yen (dari stasiun Ikomamae sampai stasiun Ikoma Sanjo)
Lama Perjalanan: Sekitar 16 menit (termasuk waktu untuk ganti kereta)
Jam Operasional: Hozanji line 06.15-23.40, Sanjo line 09.09-18.09
Ikoma Sanjo Amusment Park, taman hiburan di puncak gunung Ikoma
Begitu tiba di puncak gunung, Anda akan menemukan sebuah taman hiburan Ikoma Sanjo yang dapat dimasuki dengan gratis. Di sini, selain melihat pemandangan Kota Osaka, ada juga sekitar 30 jenis atraksi seru yang patut dicoba.
Anda juga dapat melihat pemandangan jembatan Akashi Kaikyo Ohashi dan gedung tertinggi Jepang Abeno Harukas dari taman ini.
Ikoma Sanjo Amusement Park
Jam Operasional: 10.00-17.00 *berbeda tergantung musim
Hari Libur: Kamis *berbeda tergantung musim
Biaya Masuk: Gratis (tidak termasuk biaya permainan)
Mengunjungi Kuil Hozanji
Kuil Hozanji merupakan hasil renovasi seorang biksu Buddha bernama Tankai Risshi pada zaman Edo, yaitu sekitar 300 tahun yang lalu.
Di dalam kuil terdapat beragam bangunan yang dibuat pada tahun-tahun yang berbeda. Bangunan utamanya dibuat untuk menyembah Buddha Maitreya. Kuil yang juga disebut Shoden ini dipercaya dapat memberikan berkat kesuksesan dalam usaha bisnis.
Kuil Hozanji
Jam Operasional: 08.00-16.30
Biaya Masuk: Gratis
Hozanji Sando, jalan menuju kuil Hozanji dari stasiun Kintetsu Ikoma
Dari kuil Hozanji menuju stasiun Kintetsu Ikoma Anda harus berjalan kaki menyusuri jalan sepanjang sekitar 1,5 km.
Di sepanjang jalan tersebut, terdapat jejeran penginapan kuno bergaya Showa yang saat ini sudah tidak beroperasi lagi, sehingga Anda dapat merasakan suasana nostalgia.
Anda juga dapat beristirahat di beberapa kafe dan restoran yang ada di sekitar Stasiun Hozanji.
Setelah melewati Torii (pintu gerbang kuil), Anda akan melihat jalan yang terbuat dari bebatuan dengan jejeran lentera di kedua sisi jalan, serta pemandangan pemandangan kota Ikoma.
Tiba di Stasiun Ikoma
Perjalanan berakhir di Stasiun Ikoma. Tapi jangan salah karena Anda masih dapat berbelanja atau menikmati makanan manis di beberapa toko yang ada di sekitar stasiun tersebut.
Kedai Ikuyoya yang terkenal dengan set menu kue Botamochi dan teh matcha yang dijual seharga 810 Yen.
Kue ini dibuat dengan menggunakan beras ketan (mochi) yang baru ditanak dengan lapisan anko pasta kacang merah di bagian luar, dengan matcha bubuk matcha sebagai aksennya. Rasanya manis dan mudah dimakan.
Ada juga set botamochi dengan pasta kacang merah yang ditumbuk halus dan kasar yang dijual dan dapat dibawa pulang (690 Yen).
Ikuyoya
Alamat: Ikoma-shi, Motomachi 1-10-9
Jam Operasional: Tea house 09.00-18.00 (LO: 17.30), Minggu: 10.00-16.30 (LO)
Hari Libur: Rabu (Minggu: tidak tetap)
Selain itu, Anda juga dapat membeli beragam produk-produk khas Ikoma di Ochiyasen yang merupakan antena shop yang menjual berbagai produk spesial dan juga produk dari perusahaan yang sedang naik daun di Ikoma.
Seperti beras, teh, kue-kue khas Ikoma, dan produk-produk khas Ikoma lainnya yang masih belum terlalu dikenal di kalangan umum. Anda juga bisa mendapatkan informasi tentang kota Ikoma serta produk Ikoma yang sudah mendunia.
Ochiyasen
Alamat: Ikoma-shi, Kitashimachi 10-36 Belle Terrace Ikoma 3F
Jam Operasional: 10.00-18.00
Hari Libur: Senin
Provided by Kansai Walker (12 September 2017)