Tujuannya menjadikan ragi sebagai salah satu pilar utama bisnis di masa depan.
Salah satu hasil riset penting dari Asahi Group Foods adalah soal dinding sel ragi.
Bagian luar atau kulit dari ragi ini selama ini belum pernah dimanfaatkan sebagai bahan makanan.
Namun, Asahi menemukan bahwa dinding sel ragi ternyata mengandung serat pangan, protein, dan nutrisi lain yang sangat berharga.
Pengembangan LIKE MILK dimulai dari inisiatif tim gabungan Asahi Group Japan, Asahi Group Foods, dan Asahi Quality & Innovations sejak Juli 2023.
Tim ini mendengarkan langsung kisah keluarga yang anaknya mengalami alergi susu dan telur.
Ternyata, kehidupan mereka penuh tantangan dan keterbatasan dalam memilih makanan. Jumlah penderita alergi makanan pun terus meningkat di Jepang.
Asahi tidak hanya berhenti di riset.
Mereka mengembangkan teknologi untuk menghilangkan aroma khas ragi dan meningkatkan kemampuan emulsinya.
Jadi, LIKE MILK benar-benar aman dikonsumsi siapa saja tanpa mengorbankan rasa.
Hasilnya, lahirlah susu non-hewani pertama berbahan dasar ragi yang bebas 28 bahan alergen tetapi tetap nikmat.
Sumber:
View this post on Instagram