Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Place Introduction

3 Tempat Liburan Keluarga Ramah Anak-anak di Osaka, Ada yang Gratis Masuk!

Kompas.com - 27/04/2025, 19:05 WIB

Arena bermain dan tempat interaksi dengan satwa menjadi pilihan destinasi yang sangat populer saat liburan bersama keluarga.

Tempat-tempat seperti ini tak hanya menawarkan hiburan, tapi juga memberikan pengalaman edukatif yang menyenangkan bagi anak-anak.

Apabila kamu sedang di Osaka bersama keluarga untuk berlibur, coba kunjungi kebun binatang hingga tempat rekreasi ini untuk menjadi destinasi wajib dikunjungi.

Ada tiga rekomendasi wisata keluarga ramah anak-anak di Osaka sebagai berikut.

1. Universal Studio Japan

Karakter Doraemon di pembukaan atraksi Doraemon terbaru di Universal Studios Japan.
Karakter Doraemon di pembukaan atraksi Doraemon terbaru di Universal Studios Japan.

Universal Studio Japan (USJ) di Osaka adalah taman hiburan yang dipenuhi dengan beragam rekreasi di dalamnya.

Wahana-wahana yang seru di USJ cocok untuk hiburan bagi anak-anak hingga dewasa.

Salah satu daya tarik utamanya adalah “The Wizarding World of Harry Potter,” yang menghadirkan kembali dunia sihir dari film Harry Potter secara mendetail hingga ke toko-toko dan bangunannya.

Jika kamu ke wahana itu, kamu akan merasa seperti benar-benar menjadi penyihir di dunia nyata!

Wahana Harry Potter juga telah dinobatkan sebagai atraksi terbaik dunia selama lima tahun terakhir berturut-turut.

Alamat 2-chome-1-33 Sakurajima, Konohana Ward, Osaka, 554-0031, Jepang
Tiket 1 Day Studio Pass: Dewasa (12+ tahun) 8.600 yen, anak-anak (4-11 tahun) 5.600 yen dan orang tua (65+ tahun) 7.700 yen
Akses 11 menit dari Stasiun Osaka, 16 menit dari Stasiun Shin-Osaka dan 35 menit akses dari Bandara Internasional Kansai (KIX).
Situs https://www.usj.co.jp/web/en/us

Baca juga:

2. Kebun Binatang Tennoji

Jika kamu bosan dengan aktivitas biasa di Osaka, kamu perlu mengunjungi Kebun Binatang Tennoji sebagai pilihan alternatif.

Di sini, kamu akan menemukan arena bermain dan tempat interaksi dengan satwa, cocok untuk liburan bareng keluarga dan membawa anak-anak.

Di arena bermain, anak-anak bisa bebas bergerak, bermain wahana, dan bersosialisasi, sementara orang tua dapat menikmati waktu berkualitas yang aman dan menyenangkan.

Selain itu, di arena interaksi dengan satwa—seperti kebun binatang, taman safari, atau petting zoo—menyediakan kesempatan unik untuk lebih dekat dengan berbagai jenis hewan.

Anak-anak bisa belajar mengenal satwa secara langsung, memahami habitat dan kebiasaan mereka, serta menumbuhkan rasa cinta terhadap alam dan makhluk hidup.

Alamat 1-108 Chausuyamachō, Tennoji Ward, Osaka, 543-0063, Jepang
Tiket Dewasa 500 yen, siswa SD dan SMP 200 yen, siswa prasekolah gratis
Akses
  • 5 menit jalan kaki dari Stasiun Dobutsuen-mae di Jalur Osaka Metro Sakaisuji dan Jalur Midosuji. 
  • 5 menit jalan kaki dari Stasiun Ebisucho di Jalur Osaka Metro Sakaisuji.
Situs https://www.tennojizoo.jp/en/

3. Legoland Discovery Center Osaka

Pertunjukkan spesial Legoland.
Pertunjukkan spesial Legoland.

Legoland Discovery Center Osaka adalah fasilitas hiburan dalam ruangan yang terletak di lantai tiga fasilitas komersial Osaka Bay Area “Tempozan Marketplace.”

Kamu bisa menemui banyak fasilitas rekreasi menarik yang cocok bagi anak-anak untuk bersenang-senang dengan keluarga mereka, dan terdapat wahana permainan bertema Lego dan bioskop 4D.

Terdapat juga ruang kelas tempat pengunjung dapat belajar cara membuat karya Lego oleh kreator Lego profesional.

Kemudian, di Legoland ini juga terdapat zona bermain, serta replika kota Osaka dalam bentuk balok Lego.

Alamat 1 Chome-1-10 Kaigandori, Minato Ward, Osaka, 552-0022, Jepang
Tiket Online Saver 2.200 yen, Adulth Night 3.800 yen, Annual Pass Light 5.000 yen dan Annual Pass Premium 7.500 yen
Akses
  • 5 menit berjalan kaki dari Stasiun Osakako di Jalur Osaka Metro Chuo
  • Hanshin Expressway dan Osaka Port Line: Sekitar 5 menit dari "Tempozan" IC (tersedia tempat parkir tol)
Situs https://www.legolanddiscoverycenter.com/osaka/en/

Sumber:

  • Universal Studio Japan: https://www.usj.co.jp/web/en/us
  • Tennoji Zoo: https://www.tennojizoo.jp/en/
  • Legoland Discovery Center: https://www.tennojizoo.jp/en/
  • West Japan Railway Company: https://www.westjr.co.jp/travel-information/en/explore-west-japan/destinations-osaka/usj/

(KOMPAS.COM/FAESAL MUBAROK)

          View this post on Instagram                      

A post shared by Ohayo Jepang (@ohayo_jepang)

Halaman:
Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.