Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Fakta & Data

Tingkat Pengangguran di Jepang Turun Jadi 2,4 Persen pada September 2024

Kompas.com - 30/10/2024, 21:56 WIB

Tingkat pengangguran di Jepang menurun menjadi 2,4 persen pada September 2024 menurut data Kementerian Dalam Negeri dan Komunikasi Jepang pada Selasa (29/10/2024).

Angka itu turun dari 2,5 persen pada Agustus 2024 sekaligus menandai dua bulan penurunan berturut-turut.

Jumlah pengangguran pada September 2024 mencapai 1,73 juta, menurun 90.000 dibandingkan dengan September 2023, menandai dua bulan penurunan berturut-turut.

Baca juga: Pengangguran di Jepang Dapat Tunjangan dengan Syarat Ini...

Melansir Xinhua pada Selasa (29/10/2024), terdapat 68,14 juta orang Jepang yang bekerja pada September 2024.

Jumlah itu menunjukkan peningkatan sebesar 270.000 daripada September 2023. Hal itu sekaligus menandai pertumbuhan pekerja selama 26 bulan berturut-turut.

Jumlah perempuan pekerja mencapai rekor tertinggi sebesar 31,08 juta.

Menurut pemerintah Jepang, penurunan persentasi pengangguran itu berkaitan dengan lebih sedikit orang yang mengundurkan diri karena restrukturisasi atau alasan terkait bisnis lainnya.

Baca juga: Apa Pekerjaan Orang Indonesia di Jepang sebagai SSW?


 

Editor : YUHARRANI AISYAH

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.