Kyoto menjadi tempat yang cocok untuk liburan bersama keluarga termasuk anak-anak.
Terdapat berbagai hotel yang menyediakan kamar luas sehingga cocok untuk menginap bersama lebih dari dua orang.
Sejumlah hotel keluarga di Kyoto menawarkan tarif di bawah Rp 2 juta per malam seperti Hotel Forza Kyoto Shijo Kawaramachi, Hotel Emion Kyoto, dan Mercure Kyoto Station.
Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
Baca juga: Itinerary Wisata Seharian di Kyoto, Bujet Mulai dari Rp 1 Juta
1. Hotel Forza Kyoto Shijo Kawaramachi
Hotel Forza Kyoto Shijo Kawaramachi menyediakan berbagai tipe kamar seperti Superior Twin dan Forza Double.
Kamar tersebut dapat memuat paling sedikit dua orang dan paling banyak empat orang.
Hotel ini juga menyediakan makanan buffet yang buka dari jam 07.00 pagi sampai 12.00 siang.
Tarif makan di buffet ini 2.000 yen atau Rp 204.000-an untuk orang dewasa, 1.000 yen atau Rp 102.000-an untuk anak umur tujuh sampai 12 tahun, serta gratis untuk anak umur enam tahun ke bawah.
Alamat | 25-1, Tachiuri Higashimachi, Shimogyo-ku, Kyoto 600-8005 |
Tarif | Mulai dari Rp 1,4 juta-an per malam |
Akses | Sekotar 7 menit jalan kaki dari Subway Shijo Station |
Situs | https://www.hotelforza.jp/kyotoshijo/en/ |
Baca juga: 2 Tempat Wisata Anak di Kyoto, Toei Kyoto Studio Park dan Diorama Kyoto
2. Hotel Emion Kyoto
Hotel Emion Kyoto menyediakan beberapa tipe kamar seperti Economy Twin dan Universal Room l.
Kamar-kamar tersebut dapat memuat paling sedikit satu orang dan paling banyak lima orang.
Hotel ini terletak di dekat berbagai tempat wisata seperti Kyoto Railway Museum dan Kyoto Aquarium.
Hotel ini cocok untuk para wisatawan yang ingin cepat pergi dari hotel ke suatu tempat wisata.
Hotel ini menyediakan tempat mandi umum yang dapat digunakan oleh tamu hotel tanpa harus bayar.
Alamat | 20-4, Sujakudounokuchi-cho, Shimogyo-ku, Kyoto 600-8842 |
Tarif | Mulai dari Rp 1,5 juta-an per malam |
Akses | Sekitar 2 menit jalan kaki dari Umenokoji-Kyotonishi Station |
Situs | https://www.hotel-emion.jp/kyoto/english/rooms/ |
Baca juga: Harga Tiket Masuk 4 Kuil di Kyoto, Rata-rata Rp 60.000-an
3. Mercure Kyoto Station
Mercure Kyoto Station menyediakan berbagai kamar seperti Superior King dan Privelege King.
Kamar tersebut dapat memuat paling sedikit satu orang dan paling banyak tiga orang.
Mercure Kyoto Station mempunyai restoran bernama Trattoria M Kyoto. yang menyediakan makan khas Italia untuk para tamu hotel.
Alamat | 28-8, Aburanokoji-cho, Sbimogyo-ku, Kyoto 600-8231 |
Tarif | Mulai dari Rp 1,6 juta-an per malam |
Akses | Sekitar 8 menit jalan kaku dari pintu keluar tengah Kyoto Station |
Situs | https://www.mercure-kyoto-station.com/en |
Baca juga: 3 Hotel Keluarga di Tokyo yang Ramah Anak, Sediakan Baby Room sampai Perlengkapan Khusus
(Kompas.com/Ignatio Edro Humberto Berutu)