Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Winter

10 Aktivitas Seru yang Bisa Kamu Lakukan saat Musim Dingin di Jepang

Kompas.com - 02/02/2024, 16:20 WIB

OhayoJepang - Kamu punya rencana ke Jepang saat musim dingin? Jika iya, artikel berikut ini akan memberikan kamu banyak masukan terkait aktivitas apa saja yang bisa kamu lakukan di Jepang saat musim dingin.

Di jepang, musim dingin akan tiba pada bulan Desember hingga Februari, salju turun di daerah bersalju seperti Hokkaido dan Wilayah Tohoku dan bahkan di Tokyo selama beberapa hari. Suhu rata-rata harian pada musim dingin di Tokyo berkisar antara 4°C (39,2°F) hingga 10°C (50°F).  

Berikut adalah 10 aktivitas seru yang bisa kamu lakukan saat musim dingin di Jepang.

1. Bermain ski

Ski di musim dingin
Ski di musim dingin

Wisatawan biasanya berkunjung saat musim dingin untuk menikmati bermain salju, terutama ski dan seluncur salju.

 Daerah yang paling populer adalah Hokkaido karena terdapat beberapa resor ski bagus dengan butiran salju berkualitas.

 Ada juga beberapa resor ski yang dapat kamu akses dengan mudah dari Tokyo, bahkan untuk perjalanan sehari atau one day trip

2. Pemandian air panas

Onsen
Onsen

Dari utara ke selatan, terdapat sejumlah resor Onsen yang bisa kamu kunjungi. Onsen (pemandian air panas) adalah objek wisata yang populer sepanjang tahun, namun terasa jauh lebih seru saat cuaca dingin, dan menikmati onsen luar ruangan. Saat musim dingin, Onsen di wilayah utara Jepang sungguh istimewa karena kamu bisa berendam air panas sambil melihat pemandangan alam yang tertutup salju.

Nikmati juga menginap di penginapan Ryokan tradisional dan hidangan panas Jepang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Editor : Dian Reinis Kumampung

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.