Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Seputar Jepang

Jangan Kaget, Ketahui 5 Hal Ini sebelum Tinggal di Jepang

Kompas.com - 22/06/2023, 16:50 WIB

OhayoJepang - Sebagian orang pindah dan tinggal di Jepang karena berbagai alasan. Misalnya karena sekolah, mendapatkan pekerjaan di Jepang, atau ingin memulai hidup di negara berbeda dari negara asal.

Sama seperti ke tempat lainnya, pasti ada beberapa kebiasaan maupun budaya berbeda yang akan kamu alami saat baru pindah ke Jepang. 

Agar tak kaget, yuk simak dulu beberapa hal yang perlu diketahui sebelum pindah dan menetap di Jepang.

Baca juga: Wajib Tahu, Begini ​​Sistem Unik Apotek di Jepang

1. Tempat sampah jarang ada di tempat umum

Saat jalan-jalan di Jepang, kamu mungkin menyadari sulit menemukan tempat sampah di tempat umum.

Lantaran jarang ada tempat sampah di sebagian besar ruang publik, maka kamu sebaiknya menyimpan sampahmu dan membuangnya setiba di rumah.

Kamu juga bisa membuang sampah di tempat umum tertentu, seperti di stasiun kereta.

2. Daur ulang adalah wajib

Daur ulang sampah adalah hal yang lumrah di Jepang, bahkan ada aturan tertentu untuk membuang sampah sesuai kategori. 

Baca juga: 5 Rekomendasi Airbnb di Jepang, Mulai dari Kyoto hingga Okinawa

Misalnya memisahkan berbagai jenis barang yang bisa didaur ulang seperti botol plastik, kaleng, gelas, dan kertas bekas. Selain itu sampah yang ukurannya besar juga harus dipisahkan, ya. 

3. Mahal namun terjangkau

Kamu mungkin sering mendengar bahwa kota-kota besar di Jepang termasuk yang termahal di dunia. Namun ada beberapa trik untuk menghemat pengeluaran. 

Misalnya belanja kebutuhan di toko murah, naik bus malam, memasak daripada sering makan di luar, hingga membeli barang di toko daur ulang.

4. Hindari kereta di jam sibuk

Mirip seperti di ibu kota Jakarta, transportasi publik di Jepang terutama kereta bisa sangat sibuk dan penuh penumpang di waktu-waktu tertentu. Contohnya saat jam pergi atau pulang kerja. 

Baca juga: 5 Beasiswa untuk Pelajar Internasional Paling Dicari di Jepang

Bila tak ingin berdesakan, kamu bisa memilih jam tertentu atau menyesuaikan waktu bepergian agar tak terjebak kepadatan. jangan lupa catat waktu keberangkatan dan kedatangan kereta agar memudahkan perjalanan.

5. Aplikasi wajib saat hidup di Jepang

Terakhir untuk memudahkan kehidupan sehari-hari, ada beberapa aplikasi yang sebaiknya kamu unduh di ponsel. 

Di antaranya Google Maps untuk penunjuk arah hingga panduan transportasi hingga Google Translate untuk memudahkan menerjemahkan bahasa Jepang bila kamu ingin mengucapkan atau mencari arti kata dalam bahasa Jepang.

Baca juga: Wajib Tahu Peringatan Dini Gempa Bumi di Jepang

Semoga membantu, ya!

Halaman:
Editor : Dinia Adrianjara

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
 
Pilihan Untukmu
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.