OhayoJepang - Musim semi segera tiba, artinya bunga sakura juga akan segera bermekaran di Jepang.
Metrological Agency Jepang memperkirakan, bunga sakura akan bermekaran lebih awal dari biasanya untuk tahun ini. Diperkirakan sakura akan mekar mulai 21 Maret mendatang.
Suhu udara yang cenderung lebih tinggi dari rata-rata pada bulan Februari dan Maret, berkontribusi pada mekarnya bunga sakura lebih awal dari biasanya.
Bagi kamu yang akan berlibur ke Jepang, yuk cari tahu lokasi terbaik di Jepang untuk melihat bunga sakura yang bermekaran.
Baca juga: Tak Hanya Sakura, Bunga-bunga khas Musim Semi di Jepang
1. Ueno Park, Tokyo
Ada banyak tempat yang selalu menjadi spot terbaik untuk melihat sakura di Tokyo. Salah satu yang terpopuler adalah Ueno Park.
Di Ueno Park, ada lebih dari 1.000 bunga sakura bermekaran setiap tahun. Biasanya bunga mekar selama sekitar dua minggu dan diterangi setiap malam untuk pesta hanami di sepanjang musim.
2. Kyoto
Kyoto juga menjadi tujuan paling populer bagi wisatawan yang ingin melihat sakura. Kyoto selalu dipenuhi turis tiap bulan April, untuk melihat bunga sakura.
Baca juga: Ini Cara Jepang Memprediksi Mekarnya Sakura
Kuil dan pemandangan sungai di Kyoto menambah indah bunga yang bermekaran. Kamu bisa berkunjung ke Maruyama Park untuk melihat hampir 700 pohon sakura.
Lantaran selalu ramai dikunjungi turis, biasanya hotel-hotel di Kyoto telah terisi penuh sejak beberapa bulan sebelumnya.
Jika kamu tak mendapatkan hotel untuk menginap, pertimbangkan untuk menginap di Osaka. Kamu bisa berangkat dari Osaka menuju Tokyo menggunakan shinkansen dengan waktu tempuh 15 menit saja.
3. Mount Yoshino, Kansai
Salah satu tempat paling terkenal di Jepang untuk melihat bunga sakura adalah Mount Yoshino di Kansai.
Baca juga: Sakura dan Makna Musim Semi bagi Orang Jepang
Ada lebih dari 30 ribu pohon sakura bermekaran setiap tahun yang menyelimuti lereng Kii Mountains.
Selain pemandangan, wisatawan juga bisa menikmati pendakian untuk melihat kuil-kuil kuno.
4. Ube, Yamaguchi
Tokiwa Park di Ube dengan luas 100 hektar memiliki ribuan bunga sakura. Taman yang terletak di Yamaguchi ini begitu indah karena dikelilingi danau.
Selain punya taman hiburan hingga kebun binatang, tempat ini paling terkenal dengan Sakura Festival setiap musim semi.
Baca juga: Tujuh Pemandangan Terbaik Sakura Rekomendasi Ahlinya!
5. Shimane
Tamayugawa River Bank di prefektur Shimane, memiliki 200 pohon sakura yang tumbuh membentuk terowongan sepanjang 2 kilometer.
Matsue Castle Park mempunyai ratusan pohon sakura yang tersebar di sekitar perkarangan salah satu kastil asli Jepang.
Selain itu area Tamatsukuri Onsen di selatan Matsue City juga memiliki bunga sakura bermekaran di sekitar mata air panas yang terkenal di kawasan ini. (*)