Ohayo Jepang
Powered by

Share this page

Seputar Jepang

Jangan Berisik dan 5 Tips Wajib Kamu Tahu Saat Tinggal di Jepang

Kompas.com - 29/06/2020, 10:38 WIB

Balkom

Biasanya balkon digunakan sebagai tempat untuk mengeringkan pakaian atau menyimpan barang.

Hal yang perlu kamu ingat saat menjemur adalah pastikan pakaian terpasang dengan rekat dan tidak akan terjatuh karena mungkin bisa menyakiti orang yang lewat di bawah apartemen. 

Ada juga apartemen yang tidak memperbolehkan kamu merokok atau membakar sesuatu di balkon untuk alasan keamanan.

Jika balkon kamu menjadi rute saat keadaan darurat, pastikan untuk tidak menaruh barang di depan pembatas balkon agar saat keadaan darurat tetap bisa digunakan untuk kabur.

Kebisingan dan Bau

Kebisingan merupakan salah satu masalah yang biasanya ditemukan dari orang asing yang tinggal di Jepang.

Kebisingan ini bisa berupa suara mengobrol dan tertawa baik bersama keluarga atau teman yang memang bukan masalah di negara kita. 

Terutama bila membuat kebisingan di pagi buta ataupun tengah malam. Hal ini harus lebih diperhatikan bila tembok rumah kamu tipis, suara televisi saja kadang terdengar ke sebelah. 

Baca juga: Mari Berkenalan dengan Budaya Jepang, Soal Bahasa sampai Karakter Orang Jepang

Selain itu, bau makanan yang kuat pun bisa menjadi penyebab masalah dengan tetangga sebelahmu. 

Halaman:
Editor : Ni Luh Made Pertiwi F

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.