Saint Aymes, kafe di London yang terkenal dengan dekorasi bunga di luar dan di dalam kafenya datang ke Jepang untuk kali pertama pada festival ini.
“British Fair 2019” diadakan di Hankyu cabang Umeda yang beralamat di 8-7 Kakuda-cho, Distrik Kita, Osaka. Festival ini diadakan pada 9 - 15 Oktober 2019 dan buka pada pukul 10.00 sampai 20.00 untuk hari Minggu sampai Kamis, pukul 10.00 sampai 21.00 untuk hari Jumat dan Sabtu, dan pukul 10.00 sampai 18.00 di hari terakhir. Tempat ini bisa diakses langsung dari stasiun Hankyu Umeda.
“2nd Aipaku in kobe DAIMARU ~world ice cream fair~”
Mr. Iceman Fukutome merupakan seorang kritikus es krim yang juga dikenal sebagai refresentatif dari Japan Ice Cream Mania Association. Lebih dari 100 jenis eskrim dari berbagai wilayah di Jepang bisa dinikmati pada festival ini.
Lihat Foto
Hampir setengah toko es krim yang ikut serta berubah dari list beberapa tahun yang lalu. Nikmati merek-merek es krim yang baru diperkenalkan di acara ini.
“2nd Aipaku in kobe DAIMARU -world ice cream fair-” diadakan di Daimaru cabang Kobe yang beralamat di 40 Akashimachi, Distrik Chuo, kota Kobe, prefektur Hyogo. Acara ini diadakan dari 1 - 16 Oktober 2019, dan dibuka pada pukul 10.00 sampai 20.00 setiap hari kecuali hari terakhir. Hari terakhir dibuka pada pukul 10.00 sampai 16.00. Tempat ini bisa diakses dengan tiga menit berjalan kaki dari stasiun Hanshin Motomachi.
Provided by Japan Walker™, and Kansai Walker™ (13 September 2019)